Brilio.net - Orang di perkotaan menilai pemakaman dengan dikubur memakan tempat. Oleh karena itu, banyak yang mencari alternatif lain untuk pemakaman. Alternatif lain yang paling umum adalah dikremasi.

Namun ternyata tak hanya kremasi, ada 5 alternatif pemakaman jenazah lain yang bisa bikin kamu geleng-geleng kepala. Dilansir dari berbagai sumber, Kamis (12/10), berikut pemakaman jenazah manusia yang sangat futuristik.

1. Jadi karya seni yang indah

 5 alternatif makam © 2017 brilio.net

foto: Artfulashes.com

Perusahaan Artful Ashes di AS ini menawarkan cara pemakaman yang unik. Usai dikremasi, abu jenazah akan dibuat menjadi kristal yang cantik. Hasilnya menakjubkan, persis seperti kelereng yang sering kamu mainkan saat masih kecil. Hanya saja, kristal ini tampak lebih besar dan detailnya luar biasa.

2. Jenazah menjadi berlian cantik

Setelah dikremasi, jenasah menjadi abu yang terbuat dari karbon. Karbon ini ternyata memiliki sifat yang sama dengan berlian. Hanya saja, berlian terbuat dari karbon yang mengalami tekanan tinggi. Oleh karena itu, perusahaan dari Swiss ini membuat berlian dari abu jenasah. Abu jenasah ditekan sedemikian rupa sehingga menghasilkan berlian yang cantik.

3. Jadi lukisan dengan wajah sang jenazah.

 5 alternatif makam © 2017 brilio.net

foto: odditycentral

Pelukis Adam Brown ini bisa membuat potret hitam putih dari abu jenazah. Pria dari AS ini bisa menyelesaikan satu lukisan hitam putih hanya dalam 2 hari saja. Hasil lukisannya mirip sekali dengan wajah orang yang meninggal.

4. Abu jenazah dijadikan pensil.

 5 alternatif makam © 2017 brilio.net

foto: signalvnoise.com

Abu jenazah ternyata bisa diubah menjadi apa saja. Salah satunya adalah pensil. Wah, boleh juga nih. Bisa berkontribusi kepada pendidikan anak dan cucu. Perusahaan ini menawarkan 240 pensil dari abu jenazah dalam satu kotak besar.

5. Bisa jadi nutrisi untuk sebuah pohon.

 5 alternatif makam © 2017 brilio.net

foto: urnabios.com

Selain dikremasi, jenazah bisa jadi nutrisi untuk pohon. Perusahaan ini menawarkan produk bernama Bio Urn. Fokusnya adalah abu jenasah sebagai tempat awal pohon berkembang. Wah, selain menghemat tempat cara ini juga bisa berkontribusi kepada alam.