Carilah ilmu sampai ke negeri China, itu mungkin ungkapan yang sering kita dengar. Pendidikan adalah hal utama di kehidupan modern, seperti saat ini. Kemudahan akses pendidikan sudah sangat berkembang, tak ada lagi perbedaan di antara kaum adam dan hawa, semua mendapat perlakuan yang sama, termasuk dalam hal pendidikan.

Namun ada beberapa halangan yang menjadikan seseorang tidak melanjutkan pendidikan, salah satunya karena pekerjaan. Akan tetapi, ketika kita sudah berada di level mapan, bukan berarti kita melupakan yang namanya menuntut ilmu. Diantaranya seperti yang dilakukan oleh 5artis cantik ini. Mereka mampu meraih pendidikan sampai ke luar negeri, bahkan sampai ada yang cumlaude. Siapakah 5 artis cantik itu? Yuk simak.

1. Maudy Ayunda.

Selain berbakat dan cantik, 5 seleb ini juga terkenal cerdas

Siapa sih yang gak kenal sama artis sekaligus penyanyi yang satu ini. Di samping bakat menyanyi dan akting yang bagus, ditambah dengan paras yang cantik, dia juga menjadi artis yang diterima di dua universitas terkenal di dunia sekaligus, Harvard University dan Stanford University untuk jenjang magisternya.

2. Tasya Kamila.

Selain berbakat dan cantik, 5 seleb ini juga terkenal cerdas

Artis cantik yang baru saja melahirkan anak pertamanya ini juga termasuk salah satu artis sekaligus penyanyi yang menyandang gelar sarjana dan magister loh. Istri dari Randi Bachtiar ini lulus Sarjana Ekonomi, Universitas Indonesia (2013) dan memperoleh gelar Master of Public Speaking, Universitas Columbia, AS (2018).

3. Cinta Laura.

Selain berbakat dan cantik, 5 seleb ini juga terkenal cerdas

Artis cantik yang lahir pada 17 Agustus 1993 di Quakenbrck, Jerman ini ternyata juga artis yang mempunyai pendidikan tinggi. Di sela-sela kesibukannya sebagai artis, dia masih tetap memprioritaskan pendidikan. Ia lulus dari Universitas Columbia dengan gelar cumlaude hanya dalam kurun waktu 3 tahun.

4. Isyana Sarasvati.

Selain berbakat dan cantik, 5 seleb ini juga terkenal cerdas

Siapa yang gak kenal dengan penyanyi yang satu ini. Penyanyi yang sedang naik daun ini merupakan idola remaja. Selain cantik ia juga cerdas. Pada usia 16tahun Isyana menerima beasiswa dari Pemerintah Singapura untuk belajar Pertunjukan Musik di Nanyang Academy of Fine Arts (NAFA), Singapore. Pada tahun 2013, ia memperoleh Diploma di bidang Music Performance (2013) kemudian dia melanjutkan pendidikannya di Inggris, tepatnya di Royal College of Music, Britania Raya dan berhasil lulus dengan predikat cumlaude.

5. Dian Sastrowardoyo.

Selain berbakat dan cantik, 5 seleb ini juga terkenal cerdas

Yang terakhir artis cantik berbakat yang satu ini memang idola masyarakat. Pemain sinetron ACDC ini ternyata bergelar master di universitas ternama di Indonesia. Ia lulus S1 Jurusan Filsafat, Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya, Universitas Indonesia (lulus Juli 2007) dan lulus S2 di Fakultas Ekonomi, Magister Manajemen Universitas Indonesia dengan predikat cumlaude.

Sebagai wanita karir, mereka membuktikan bahwa pendidikan adalah prioritas utama di sela-sela kesibukannya sebagai artis dan penyanyi. Pekerjaan dan gender bukanlah hambatan untuk meraih pendidikan setinggi mungkin. Ibu yang baik adalah ibu yang mampu mendidik anak-anak mereka menjadi anak yang berguna bagi nusa dan bangsa. Jadi, semangat dalam menimba ilmu ya guys.