Kamu punya handphone? Tentunya ya. Di zaman modern ini dapat dipastikan hampir semua orang memilikinya, dari yang kecil hingga yang tua, dari kalangan bawah hingga atas, hampir semua punya dan sering sekali menggunakannya. Dikutip dari Daily Mail, sebuah penelitian mengatakan bahwa setiap harinya orang menyentuh ponselnya sekitar 150 kali. Dan dari penggunaan handphone tersebut, ada hal yang perlu kamu waspadai, yaitu seberapa kotor handphonekamu?

Lho, kok bisa kotor?

Bisa dong, berikut penjelasan kenapa handphonekamu bisa kotor dan menjadi sarang penyakit.

1. Apa yang kamu sentuh akan mengontaminasi handphone-mu.

Hayo, coba ingat-ingat, kira-kira apa saja yang seharian sudah kita sentuh?

Uang

Ini lho kebiasaan yang bisa membuat ponselmu jadi sarang penyakit

Semua sudah tahu kalau uang adalah benda yang kotor, bahkan sangat kotor. Sebuah studi di Eropa meneliti 9 ribu orang dari 12 negara menjelaskan bahwa lebih dari 60% orang tidak langsung mencuci tangan setelah memegang uang. Bayangkan jika uang yang kita pegang adalah uang yang sebelumnya telah berpetualang di pasar. Dari tangan tukang daging, ke petugas kebersihan, hingga ke toilet umum. Jadi apakah kamu bisa bayangkan betapa kotornya uang?

Berjabat tangan

Ini lho kebiasaan yang bisa membuat ponselmu jadi sarang penyakit

Memang terlihat bersih tangan teman atau rekan kerjamu, tapi memangnya ada bakteri yang terlihat? Siapa yang tau ada jutaan bakteri di telapak tangannya?

Toilet

Ini lho kebiasaan yang bisa membuat ponselmu jadi sarang penyakit

Kamu sering main hanphone selama buang air? Mulai dari sekarang jangan lakukan lagi kalau kamu tak mau handphone-mu terkontaminasi bakteri E.coli.

Dan masih banyak lagi hal-hal yang tak kamu sadari dan ternyata malah menjadi tempat berasalnya bakteri.Seperti peralatan umum kantor, troli belanja super market, gantungan tangan di transportasi umum, gagang pintu, dan masih banyak yang lainnya.

2. Meminjamkan handphone ke teman.

Ini lho kebiasaan yang bisa membuat ponselmu jadi sarang penyakit

Sudah sangat biasa meminjamkan handphone ke teman, entah itu numpang telpon, numpang internetan, atau yang lainnya. Tapi mulai sekarang kamu harus waspada! Kita tak pernah tau apa yang disentuh temanmu sebelumnya. Mungkinkah ia lupa mencuci tangannya setelah dari toilet? Who knows?

3. Ketika handphone mu panas itu saatnya bakteri berkembang!

Ini lho kebiasaan yang bisa membuat ponselmu jadi sarang penyakit

"Waktu ponsel tersebut panas, itu adalah kondisi bagi bakteri dapat menjadi berlipat ganda atau membelah diri," ujar Laura Bowater, seorang mikrobiologis di Universitas East Anglia.Sangat tak terduga, bukan? Ternyata ketika handphone-mu panas bisa menjadi kesempatan bagi berkembangnya bakteri.

Mulai saat ini perhatikan penggunaan handphone-mu, jangan sampai handphone kesayanganmu menjadi sarang penyakit. Kamu gak mau kan kemana-mana bawa penyakit? Hiiiii....