Drama Korea Psycho but It's Okay yang baru mulai tayang 20 Juni kemarin di tvN dengan mengusung kisah tentang gangguan kejiwaan yang saat ini semakin diperhatikan. Makanya dalam drama ini banyak disuguhkan adegan-adegan dari pasien dalam rumah sakit jiwa. Salah satu adegan yang cukup menarik dalam drama ini adalah ketika Moon Kang Tae (diperankan Kim Soo Hyun) melakukan teknik butterfly hug kepada Go Moon Young (diperankan Seo Ye Ji). Teknik butterfly hug juga dipraktikkan oleh kakak Moon Kang Tae yang mengidap autisme saat ia cemas.

Apa itu butterfly hug? Benarkah teknik penenang ini mampu meredakan emosi?

Butterfly hug ditemukan oleh Lucina Artigas dan Ignaceo Jarero. Keduanya merupakan praktisi kesehatan yang awalnya mendemonstrasikan teknik butterfly hug bagi para korban badai Pauline di Meksiko pada tahun 1998. Tujuannya untuk menenangkan kondisi kejiwaan para korban di tengah situasi yang sedang buruk. Karena keberhasilannya, teknik ini kemudian dikembangkan oleh para ahli terapis sebagai pereda gangguan kecemasan, terutama bagi mereka yang pernah mengalami kejadian traumatis.

Menurut Wild Tree, laman yang membahas psikoterapi, teknik penenang ini sangat mudah dilakukan. Kita hanya memerlukan tubuh kita sendiri. Berikut langkah-langkahnya.

1. Tarik napas dalam kemudian buang perlahan. Lakukan berulang dengan pernapasan dada.

Butterfly Hug, teknik redakan emosi dalam drama Psycho but It's Okay

2. Fokus diri dan pikiran pada emosi-emosi yang muncul. Entah itu marah, cemas, takut dan lainnya. Kemudian tetap atur pernapasan sampai tubuh terasa lebih tenang.

Butterfly Hug, teknik redakan emosi dalam drama Psycho but It's Okay

3. Buat pose butterfly hug. Letakkan kedua tangan di atas pundak yang berlawanan membentuk tanda silang. Lalu tepuk perlahan kedua pundak secara bergantian.

Butterfly Hug, teknik redakan emosi dalam drama Psycho but It's Okay

4. Tetaplah fokus pada emosi yang masih muncul dan jangan sampai emosi itu menguasaimu. Perlahan seiring dengan tepukan dan tarikan napas, tubuh dan pikiran pun akan terasa lebih tenang.

Butterfly Hug, teknik redakan emosi dalam drama Psycho but It's Okay

Butterfly hug sangat disarankan untuk meredakan kecemasan saat gangguan tersebut muncul. Namun teknik ini tidak disarankan sebagai pengganti dari terapi. Selain itu semua orang pun dapat mempraktikkan teknik ini saat sedang stres maupun marah. Dengan kata lain butterfly hug tidak dikhususkan hanya bagi mereka yang memiliki gangguan kejiwaan. Tetapi bagikamu yang mengalami serangan panik maupun gangguan kecemasan secara berkala sangat disarankan menemui ahli untuk mendapat pertolongan lebih lanjut.