Puasa ialah menahan makan maupun minum selama 12 jam di siang hari dengan menjaga setiap pantangannya. Saat tubuh kamu tidak menerima asupan sama sekali selama puasa, maka tubuh akan menggunakan cadangan energi dalam tubuh untuk tetap melakukan aktivitas harian.

Lantas, apa saja makanan yang dapat membuat kamu terus bisa beraktivitas tanpa perlu takut kehilangan energi cadangan tubuh yang akan membuatmu menyerah di tengah puasa? Dilansir dari laman aura.tabloidbintang.com, berikut adalah beberapa rekomendasi buahyang baik untuk menu buka puasa.

1. Pepaya.

5 Rekomendasi buah yang baik untuk menu buka puasa

Foto: instagram/@papaya_fruit_box

Buah telah teruji mengandung banyak menfaat bagi tubuh, tak terkecuali buah pepaya. Kandungan dalam buah pepaya sendiri meliputi Bitakaroten, Neto-cryptoxanthin, Lutein, dan Zaxzeakxantin. Selain itu, buah ini juga mengandung vitamin C.

Selain jeruk, buah pepaya bisa jadi pilihan karena juga mengandung vitamin C. Mengonsumsi buah pepaya juga sangat mudah. Pepaya dapat dimakan secara langsung maupun dibuat jus terlebih terlebih dahulu sesuai selera.

2. Blewah.

5 Rekomendasi buah yang baik untuk menu buka puasa

Foto: instagram/@info.fruits

Buah ini rasanya sudah tak asing lagi dikonsumsi saat berbuka puasa. Rasa yang dihadirkan buah blewah manis dan juga menyegarkan sehingga membuat buah ini jadi incaran saat bulan puasa.

Kandungan buah blewah ialah tingginya akan kalium, sebagai pembersih CO2 dalam darah, serta dapat menjadi pemicu daya kerja otot dan syaraf. Rasa manis dari blewah adalah efek dari adanya Fruktosa, dan Sukrosa pada buah. Blewah jugamemiliki kandungan air yang cukup tinggi.

3. Belimbing.

5 Rekomendasi buah yang baik untuk menu buka puasa

Foto: instagram/@info.fruits

Buah ini termasuk jenis buah rekomendasi yang dapat kamu makan saat berbuka maupun sahur. Khasiat buah belimbing yakni dapat mengurangi kolesterol jahat dalam tubuh, mencegah kanker, mengatasi masalah pada ginjal dan tekanan darah tinggi, serta mengatasi munculnya minyak yang berlebih.

4. Mangga.

5 Rekomendasi buah yang baik untuk menu buka puasa

Foto: instagram/@fruits.garage

Buah mangga memliki jenis dan berbagai varian rasa sehingga kamu bisa dengan bebas memilih tipe mangga yang kamu sukai. Selain enak, buah mangga ternyata sangat bagus juka dikonsumsi saat berbuka puasa.

Kandungan buah mangga ialah serat, tanin, volatil, mineral, vitamin, gula-gula sederhana, dan air. Serat syarat akan kamampuannya yang dapat mengembalikan energi, apalagi saat puasa energi yang hilang saat siang hari dapat terbantu dengan mengonsumsi buah yang mengandung serat ini.

6. Pir.

5 Rekomendasi buah yang baik untuk menu buka puasa

Foto: instagram/@info.fruits

Buah pir adalah satu buah yang bisa menjadi alternatif jika sudah bosan dengan buah-buah di atas. Kandungan buah pir yakni asam kloro-genat yang dapat mengembalikan cairan tubuh yang hilang serta sebagai antioksidan. Buah pir ternyata juga kaya akan vitamin C dan sehingga tak heran buah pir termasuk dalam jajaran buah rekomendasi saat berbuka puasa.