Sudah sejak lama masyarakat Indonesia memercayai daun sirih merah sebagai bahan pengobatan tradisional. Pasalnya, daun sirih merah terbukti mampu mencegah dan mengobati berbagai penyakit, mulai dari penyakit ringan hingga berat.

Daun sirih merah memiliki berbagai kandungan zat yang baik untuk kesehatan tubuh. Daun yang kerap ditemukan tumbuh menjalar di pekarangan rumah ini memiliki kandungan saponin, eugenol, tanin, flavonoid, dan berbagai minyak esensial.

Selain itu daun sirih merah juga memiliki sifat antiinflamasi, antiseptik, serta pendingin kulit, sehingga dapat dimanfaatkan untuk mengobati luka di luar tubuh. Akan tetapi daun sirih merah juga bermanfaat untuk menyembuhkan berbagai penyakit yang hinggap di dalam organ tubuh.

Dengan kandungan yang dimilikinya, berikut ini beberapa manfaat daun sirih merah untuk kesehatan tubuh.

1.Mengobatitumor jinak.

Salah satu manfaat luar biasa dari daun sirih merah adalah dapat membantu mengobati tumor jinak seperti kista. Hal ini disebabkan karena daun sirih merah memiliki kandungan antioksidan tinggi dan flavonoid, yang dipercaya mampu mengatasi tumor jinak dan meningkatkan daya tahan tubuh. Dengan meningkatnya daya tahan tubuh maka akan membuat sel darah putih lebih mudah menghancurkan zat pemicu tumor. Caranya bisa dengan membuat air rebusan daun sirih merah setiap hari secara rutin.

2.Menghentikan mimisan.

Sama seperti daun sirih hijau, daun sirih merah juga memiliki kandungan fenil poppies dan terpene yang dapat membantu menghentikan pendarahan di hidung saat mimisan. Caranya cukup dengan menggulung selembar daun sirih merah, kemudian masukkan ke dalam lubang hidung yang mengalami pendarahan.

3.Mengobatiluka bakar ringan.

Daun sirih merah dilengkapi dengan kandungan vitamin C, alkaloid, dan antioksidan yang dapat membantu meredakan peradangan di area kulit yang terbakar. Caranya adalah dengan menumbuk atau menghancurkan daun sirih merah, kemudian campur dengan dua sendok teh madu, lalu letakkan di bagian kulit yang mengalami luka bakar. Lakukan perawatan ini secara rutin sebanyak dua kali sehari.

4.Mengobatitukak lambung.

Daun sirih merah juga dikenal sebagai obat tradisional tukak lambung yang cukup ampuh. Pasalnya daun sirih merah memiliki kandungan vitamin C dan antiseptik yang mampu melawan kuman dan bakteri penyebab tukak lambung.

5.Mengobati peradangan prostat.

Daun sirih merah juga dipercaya dapat mengobati peradangan prostat dan meregenerasi sel-sel di kelenjar prostat. Hal ini disebabkan karena kandungan saponin, tanin, dan hydroxychavico yang dimiliki daun sirih merah. Caranya cukup dengan meminum air rebusan daun sirih merah secara rutin.