Gundam adalah franchise seri mecha atau robot asal Jepang yang sudah tidak diragukan lagi kepopulerannya. Animenya sendiri sudah melegenda di negara asalnya, yaitu Jepang 45 tahun silam dan menjelma menjadi salah satu ikon pop culture yang paling berpengaruh. Jadi tidak heran kalau robot satu ini digandrungi oleh segala usia.

Franchise karya Yoshiyuki Tomino ini makin mendapatkan puncak kepopuleran tatkala Bandai, sebagai produsen mainan terbesar Jepang merilis varian mainan berjenis rakitan plastik atau bisa disebut sebagai Gundam Plastic Model (Gunpla). Bagaimana dengan Indonesia?

Kita bisa melihat beberapa tahun ini tren Gundam mulai berkembang di Tanah Air, bahkan sangat pesat setelah adanya internet. Banyak dari lapisan masyarakat mulai dari khalayak umum, tua muda, bahkan sampai publik figur sekalipun mulai menggeluti hobi unik yang satu ini. Dan jujur saya adalah salah satu fans berat Gundam yang cukup setia mengikuti perkembanganya sejak 1998 silam.

Artis Indonesia pun ada yang menyukai Gundam. Sebut saja Michele Ziudith dan Ariel Noah. Michele Ziudith merupakan artis muda Indonesiayang membuat sayasangat terkejut ketika dikonfirmasi hobinya adalah mengoleksi Gunpla.

4 Tips jitu supaya hobi gundam plastic model kamu tampil maksimal

Sedangkan Ariel Noahjangan ditanya lagi. Vokalis band Noah ini memang sangat menggilai hobi asal Negeri Sakura ini sejak lama.

4 Tips jitu supaya hobi gundam plastic model kamu tampil maksimal

Menarik sekali, bukan? Eits, jangan puas dulu bacanya karena topik kali ini tidak akan membahas seputar mereka, melainkan tips dan trik unik ala sayauntuk kamuyang baru kenal gundam maupun para modeller gundam baik yang sudah pro ataupun pemula. So lets check it out!

1. Maksimalkan koleksi di satu lini dan grade yang paling kamu suka.

4 Tips jitu supaya hobi gundam plastic model kamu tampil maksimal

Buat pencinta gunpla, pasti sudah akrab dengan dengan berbagai macam pernak pernik istilah, mulai dari skala dan ukuran (grade) hingga lini serinya (timeline). Sayangnya meskipun terdengar sangat sepele ini jusru adalah maslah yang sering saya temui baik dari pemula maupun yang sudah pro dan akan berdampak pada kurangnya nilai ketika kita mengoleksi sebuah gunpla.

Bagi saya pribadi, mengoleksi action figure terutama gunpla adalah sebuah masalah melatih disiplin kerapian dan nilai estetika sehingga akan lebih enak dipandang. Jadi tipsnya adalah usahakan untuk tidak asal beli, apalagi buat pemula. Cobalah untu disiplin dalam mengoleksi setiap lininya secara bertahap dan milikilah perencanaan yang matang ketika ingin membeli model tertentu. Selain akan lebih hemat biaya dan tujuan koleksi menjadi lebih terarah, tatanan koleksi kamu akan terpampang rapi di lemari koleksi. Jadi lebih enak dipandang, bukan?

2. Pertajam skill merakit dan cara perawatan yang tepat.

Bagi penggemar gunpla, mendambakan model dengan hasil akhir yang ideal adalah sebuah hal yang mutlak. Teknik yang paling mendasar mulai dari mengamplas, memotong part, hingga yang paling rumit seperti mengecat dan modifikasi part tertentu kerap dilakukan untuk mendapatkan hasil maksimal. Tentunya ini dibutuhkan sebuah kesabaran juga skill yang sudah terlatih. Untuk itu dibutuhkan sebuah komitmen untuk mempertimbangkan metode perakitan yang tepat dan sesuai kemampuanmu. Jadi rajin rajinlah berlatih ya supaya skill kamu makin mantap ada banyak sekali jenis pelatihan mulai dari website hingga video tutorial di YouTube yang bisa kamu coba saat ini juga.

Perawatan secara berkala adalah tingkat lanjutan setelah merakit sebuah gunpla. Setelah kamu membersihkan sisa plastik dalam proses awal perakitan dan menyusunya menjadi sebuah model yang utuh, menjaga kebersihanya pun tak kalah penting. Mulai dari mencuci setiap bagian gundam dengan bahan khusus sebelum dipercantik atau menaruhnya dalam sebuah boks kaca khusus untuk koleksi kesayanganmu. Hal ini selain membuat gundam modelmu tampak semakin ganteng juga akan menambah kesan asri apabila ada tamu atau kebabat yang bertandang ke rumahmu. Dijamin mereka akan terpukau dan jadi nilai lebih buat hobi yang kamu tekuni ini.

Berikut adalah contoh video yang bisa kamu tonton untuk menambah wawasan dan pengetahuan seputar perawatan gunpla yang khusus pemula.

3. Unggah hasil kerjamu dan diskusikan di forum.

Media sosial dan internet telah menjelma menjadi kebutuhan akan segalanya dewasa ini. Bahkan untuk urusan informasi yang paling up to date, internet sudah ibarat toko serba ada yang menyediakan segalanya. Forum khusus pencinta gunpla pun sudah banyak bermunculan sebagai wadah pemersatu komunitas juga bisa jadi ajang pamer kemampuanmu dalam berkreasi.

Yang terpenting dalam pelaksanaanya biasakanlah berdiskusi atau tukar pikiran dengan cara yang baik. Attitude dan pembawaan diri yang benar niscaya bisa menjadi modal utama kamu untuk mendapatkan kesan terbaik dalam menjalin hubungan sehat di jagat maya. Intinya jadilah insan yang membawa manfaat bagi sesama.

4. Milikilah kreativitas tanpa batas.

Sesuai dengan judul di atas, ini akan menjadi hal penutup yang meskipun terakhir bukan berarti nggak penting juga loh. Slogan tersebut juga dipakai sebagai core dalam tujuan awal dibuatnya model kit gundam.

Jadi, selain merakit kita jadi diajak untuk terus berkreasi memperkaya skill, mempercantik gunpla yang kita miliki, dan menciptakan kreasi baru yang keren dari ide unik yang kita miliki. Intinya, kreasikan segala potensi yang kamu miliki dalam pikiranmu karena 'gunpla is fun it's freedom'.

Itulah empat tips dan trik yang bisa jadi pedoman kamu mulai mencintai dan memaksimalkan hobimu seputar gundam plastic model. Bagaimana? Sudah mulai tertarik? Share pengalaman kamu di kolom komentar. Sampai jumpa di tulisan tulisan saya berikutnya.