Artis cantik Febby Rastanti kembali merilis single baru. Melalui single bertajuk Saat Ku Membutuhkanmu,Febby berkolaborasi dengan pendatang baru Rheno Poetiray. Tembang yang ditulis secara keroyokan oleh David NOAH, Rheno Poetiray, Stevan Pasaribu, dan Febby Rastanty ini terasa sangat manis dan romantis. Bahkan konsep short movie yang dipakai dalam klip musiknya terasa sangat sinematik.

Mengenai awal kolaborasinya ini Rheno bercerita bahwa waktu itu dia punya gagasan untuk merilis lagu-lagu duet. Ternyata ide itu disambut baik oleh Musica Studio dan tak lama kemudian dia sudah dipertemukan dengan Febby.

"Nggak lama kita ketemu dan langsung cocok sama Febby." Ujar Rheno dalam pers release yang dikirim Musica Studios, Sabtu (19/2021).

Saat Ku Membutuhkanmu, kolaborasi apik Febby Blink dan Rheno Poetiray

Foto: Musica Studio

Rheno mengaku pertemuan dengan Febby di Musica bukan yang pertama. Sebelumnya mereka pernah bertemu saat ada workshopbersama. Saat itu, David NOAH pernah memberikan notasi yang belum ada liriknya.

"Dari situ selanjutnya kita bareng-bareng membuat tema dan liriknya. Di situ ada gue, Kak David, Febby dan Stevan Pasaribu." Jelas Rheno.

Mengenai konsep video clip yang menggunakan teknik short movie, Rheno menjelaskan agar klip ini memberikan penampilan yang berbeda. Alurnya bercerita tentang Rheno yang mengalami kecelakaan mobil lalu amnesia membuatnya tidak mengenali dirinya sendiri dan Febby, wanita yang sangat dekat dan dia sayang.

Di sini Febby selalu berupaya keras untuk mengembalikan ingatan Rheno seperti dulu. Cerita videonya sedih banget. Mereka berhasil menemukan chemistry dan dapat berakting dengan bagus.

Lagu Saat Ku Membutuhkanmu dari Rheno Poetiray feat. Febby Rastanty rilis pada 18 Juni 2021 di seluruh platform musik digital yaitu Spotify, Apple Music, Joox, Langit Musik, YouTube Music, Noice dan Resso. Untuk official video clip dapat disaksikan di platform YouTube dan Vidio Musica Studios. Untuk video karaoke dapat dinikmati di channel YouTube Musica Karaoke. (*/sulistyawan ds)