Pernahkahkamu menyaksikan kartun Jepang? Pasti pernah, apalagi bagi kamugenerasi tahun 90-an hingga awal 2000-an yang disuguhi tayangan tersebut di televisi. Biasanya, tayangan yang dikhususkan untuk anak-anak dan remaja ini tampil setiap akhir pekan bahkan ada juga yang setiap hari saking populernya saat itu.

Namun, beberapa tahun ini kartun-kartun Jepang atau anime yang menghiasi layar kaca bisa dibilang mengalami kemerosotan penayangan. Ada beberapa faktor yang membuat anime sekarang sangat sukar untuk kembali berjaya di pertelevisian Indonesia seperti halnya biaya penayangan yang mahal, adegan kekerasan dan vulgar yang tak patut ditonton oleh anak-anak.

Eits,jangan khawatir, ada beberapa anime yang menurut penulis pantas dan layak diorbitkan kembali di televisi Indonesia. Selain itu, mungkin beberapa anime ini dapat menginspirasi wajah pertelevisian Indonesia kembali diminati anak muda di masa semakin menjamurnya platform streaming.

1. Black Clover.Genre: Shounen.

Kangen kartun Jepang di TV? 4 Anime ini layak tayang di layar kaca

Anime berjudul Black Clovermemiliki genre yang sama dengan anime-anime yang populer di Indonesia. Tidak hanya itu, studio yang menangani produksi kartun Jepang ini pun sama, yakni Studio Pierrot. Ceritanya pun mirip-mirip dengan Naruto, mengenai perjuangan tokoh utama yang bernama Asta dan Yuno yang ingin menjadi Raja Sihir di Kerajaan Clover.

Jika menonton anime ini dijamin menjadi obat bagi kamu yang rindu anime perjuangan dan aksi seperti Naruto, Hunter x Hunter, dan One Piece. Black Clover merupakan anime baru yang tayang di televisi Jepang sehingga cocok bagi kamu yang menginginkan cerita fresh khas anime sekarang.

2. Haikyuu!Genre: Sport.

Kangen kartun Jepang di TV? 4 Anime ini layak tayang di layar kaca

Haikyuu!mungking asing di telingamu. Namun bagi pencinta anime Jejepangan di Indonesia tentu telah mengenal dan berharap agar anime yang mengisahkan perjuangan Hinata dan kawan-kawannya dalam merintis klub bola volinya agar ditayangkan di TV.

Lagipula menurut penulis, anime ini masih aman untuk ditayangkan di televisi. Tidak ada adegan kekerasan seperti Naruto atau anime lainnya. Selain itu, mungkin anime ini bisa saja menjadi pemicu menggeliatnya kembali olahraga bola voli di negara kita. Seperti halnya anime Captain Tsubasa yang membuat anak-anak pada zamannya gemar bermain bola.

3. Erased (Boku Dake Ga Inai Machi).Genre: Misteri.

Kangen kartun Jepang di TV? 4 Anime ini layak tayang di layar kaca

Kartun bergenre misteri pasti terngiang dan menunjuk pada satu judul, yaitu Detektif Conan. Mungkin anime tersebut tidak tayang lagi karena adegan pembunuhan dan kematian yang tidak cocok bagi aturan penyiaran televisi Indonesia.

Namun genre misteri mungkin bisa menjadi pembelajaran akan pentingnya sebuah keluarga dan masa lalu. Hal itu ada dalam anime Boku Dake Ga Inai Machiyang menyajikan kisah Satoru kembali ke masa lalu untuk menghentikan pembunuhan terhadap ibunya dan misteri pembunuhan kawan masa kecilnya yang selalu menghantui hingga ia beranjak dewasa.

Menurut penulis, anime ini top! Cocok bagi kamu yang senang sekali akan ketegangan dan alur yang tidak dapat ditebak. Namun perlu adanya bimbingan orang tua bagi penonton yang berusia anak-anak hingga remaja.

4. Dr. Stone.Genre: Science-Fiction.

Kangen kartun Jepang di TV? 4 Anime ini layak tayang di layar kaca

Science Fiction (Sci-Fi) mungkin genre ini kurang familiar di Indonesia. Namun bukan berarti genre seperti ini tidak terkenal di kalangan penonton 90-an dan 2000-an. Salah satu contohnya adalah Gundam yang masih digemari hingga sekarang bahkan beberapa penggemarnya mengoleksi action figure-nya. Nah, ada juga anime yang menarik perhatian tahun 2019, yakni Dr. Stone.

Dr. Stone adalah anime yang menceritakan perjuangan Ishigami Senku dalam mengembalikan peradaban manusia yang jatuh ke zaman batu menuju zaman keemasan seperti semula, yaitu zaman modern. Menurut penulis, anime ini sangat bagus jika ditayangkan di Indonesia. Dari anime ini kamu akan menyadari pentingnya ilmu pengetahuan dan mensyukuri hidup di zaman berkecukupan dan canggih seperti sekarang.