Gelato lahir di Itali. Gelato terbuat dari susu, krim, dan gula yang kemudian diberi tambahan variasi rasa mulai dari buah-buahan, kacang, kopi, dan perasa pekat lainnya. Gelato diminati karena ia memiliki kandungan lemak lebih rendah dibanding es krim biasa. Karenanya, para pemuja pola hidup sehat, banyak yang langsung jatuh cinta pada dessert satu ini.

Jika kamu tengah berwisata ke Yogyakarta, ada beberapa gerai kuliner yang menjajakan sajian istimewa gelato ini. Satu yang tergolong baru adalah Myoozik Gelato yang ada di Jalan Dewi Sartika No 17 Gondokusuman Yogyakarta.

Myoozik adalah bagian dari pojok kuliner Java Poetry yang bangunannya beratap joglo Jawa dan yang 'dipeluk' oleh kebun tanaman rindang. Myoozik sendiri berada di area tersendiri, terpisah, karena ia menyajikan gelato yang butuh suhu ruangan lebih dingin dari suhu ruang biasa.

Gelato di Jogja ini sajikan remahan kopi dalam tiap jilatannya

Begitu memasuki Myoozik, kamu akan diberi keleluasaan memilih ragam varian gelato yang paling kamu inginkan. Di lemari kaca, kamu bisa memilih sendiri gelato yang sudah ditata rapi dalam kontainer-kontainer es krim. Ada varian creamy caramel, slamdunk brownies, insane soursoup, joyfull chocolate, pink guava, kimochi green tea, coconut bliss, juga yang paling istimewa adalah yaitu killer coffee.

Gelato di Jogja ini sajikan remahan kopi dalam tiap jilatannya

Nama yang menggoda membuat pelanggan tergelitik untuk mencicip semua rasa. Dua scoop gelato di Myoozik dijajakan dalam harga cukup murah, yaitu 20 ribu rupiah saja. Gelato warna-warni ini bisa dinikmati dalam wadah cone ataupun gelas plastik.

Gelato di Jogja ini sajikan remahan kopi dalam tiap jilatannya

Yang paling istimewa dari gelato homemade ini adalah varian kopinya yang menggunakan biji kopi sungguhan, bukan cuma tetes perasa.Biji kopi ditumbuk dan dicampur dengan bahan-bahan yang lain. Dalam satu jilatan atau sendokan gelato, kamu bisa menghirup aroma kopi wangi plus cacahan-cacahan biji kopi yang bisa kamu kunyah perlahan-lahan layaknya cacahan almond yang mewah.Setiap harinya, Myoozik yang berkapasitas hingga ratusan tamu dan selalu dibanjiri anak sekolah dan kuliahan ini buka mulai pukul 10 pagi hingga 10 malam.