×
Sign in

Hello There

Sign In to Brilio

Welcome to our Community Page, a place where you can create and share your content with rest of the world

  Connect with Facebook   Connect with Google
Balitro lakukan inovasi dengan membuat hand sanitizer ramah lingkungan

0

News

Balitro lakukan inovasi dengan membuat hand sanitizer ramah lingkungan

Lidah buaya dan minyak pala digunakan sebagai bahan utama pembuatan hand sanitizer alami ini.

Disclaimer

Artikel ini merupakan tulisan pembaca Brilio.net. Penggunaan konten milik pihak lain sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Silakan klik link ini untuk membaca syarat dan ketentuan creator.brilio.net. Jika keberatan dengan tulisan yang dimuat di Brilio Creator, silakan kontak redaksi melalui e-mail redaksi@brilio.net

Rahayu Supratiwi

21 / 04 / 2020 15:14

Di tengah gencarnya wabah Covid-19 di banyak negara termasuk Indonesia, sekarang masyarakat sangat konsisten dan antusias dalam melakukan pola hidup sehat dengan mencuci tangan sesering mungkin. Alhasil pembuatan hand sanitizer di lingkungan masyarakat, tim medis, dan penelitian pun semakin meningkat. 

Youtube / Tv Tani Indonesia

Foto: YouTube/Tv Tani Indonesia

Disiarkan oleh YouTube channel TV Tani Indonesia (10/04), Balai Penelitian Tanaman Rempah dan Obat atau sering disebut juga dengan Balitro yang berada di Jl. Tentara Pelajar, Bogor, Jawa Barat baru-baru ini telah melakukan pembuatan racikan hand sanitizer alami. Hand sanitizer ini memanfaatkan gel lidah buaya dan penambahan ekstrak minyak pala sebagai pembersih tangan organik ramah lingkungan.

Youtube / Tv Tani Indonesia

Loading...

Foto: YouTube / Tv Tani Indonesia

Hand sanitizer racikan Balitro diberi nama dengan Healthro (hand sanitizer). Inovasi pembersih kuman ini dibuat dengan tiga tahap difusi spontan antara lain:

Tahap 1: Campurkan 5 ml minyak pala dengan 0,5 ml pengamulsi serta minyak nilam sebagai pengikat aroma minyak pala.

Tahap 2: Larutkan 200ml gel lidah buaya bersama 25 ml air destilat steril.

Tahap 3: Larutan tahap pertama dan kedua dicampurkan dengan 700 ml alkohol (96%), gliserin 20 ml, aduk sampai tercampur merata.

Larutan hand sanitizer pun siap digunakan. Fungsi minyak pala sendiri yaitu sebagai antimikroba dan gel lidah buaya berguna untuk melembapkan kulit.

Source





Pilih Reaksi Kamu
  • Senang

    0%

  • Ngakak!

    0%

  • Wow!

    0%

  • Sedih

    0%

  • Marah

    0%

  • Love

    0%

Loading...

RECOMMENDED VIDEO

Wave white

Subscribe ke akun YouTube Brilio untuk tetap ter-update dengan konten kegemaran Milenial lainnya

-->
MORE
Wave red