Air adalah senyawa yang penting bagi semua bentuk kehidupan yang diketahui sampai saat ini di Bumi, tetapi tidak di planet lain. Air sebagian besar terdapat di laut (air asin) dan pada lapisan-lapisan es (di kutub dan puncak-puncak gunung), akan tetapi juga dapat hadir sebagai awan, hujan, sungai, muka air tawar, danau, uap air dan lautan es. Air adalah salah satu sumber kehidupan. Rata-rata 70% tubuh manusia terdiri dari air. Beberapa fungsi dari air untuk kehidupan manusia adalah sebagai berikut:

1. Memenuhi kebutuhan cairan dalam tubuh
2. Membersihkan badan
3. Menjaga kesehatan
4. Menjaga kecantikan kulit


Pada kasus orang-orang yang sakit seperti sakit kulit, kepala, demam, flu, batuk, pencernaan yang kurang lancar pasti disarankan dokter untuk meminum air mineral minimal 8 gelas sehari atau sekitar 2 liter, namun sebaiknya jika sudah merasa haus segerakan minum air mineral karena haus adalah tanda peringatan dari tubuh yang kekurangan cairan. Tetapi Allah Swt. mengajarkan kita untuk selalu melakukan hal-hal dalam porsinya atau tidak berlebihan karena sesuatu yang berlebihan sangat tidak baik dan bisa berdampak negatif seperti yang difirmankan oleh Allah Swt. Pada (QS. Al-Araf:31) ????????? ??????? ??????? ??????????? ????? ????? ???????? ????????? ???????????? ????????????????? ???????? ??? ??????? ??????????????

Hai anak Adam, pakailah pakaianmu yang indah di setiap (memasuki) mesjid, makan dan minumlah dan janganlah berlebih-lebihan. Sesungguhnya Allah tidak menyukai orang-orang yang berlebihan.

Selain meminum air mineral untuk menyembuhkan penyakit serta menjaga kesahatan tubuh doa yang dipanjatkan kepada Yang Maha Esa juga sangatlah penting, karena Dia (Sang Pencipta) yang memberikan kita sakit maka Dia pula yang memberikan kesembuhan. Dr. Masaru Emoto adalah peneliti Jepang yang dikenal di dunia dan seorang pemikir independen yang melakukan riset secara visual menangkap struktur air. Dia mengatakan bahwa pikiran kita dapat mempengaruhi air memiliki dampak yang sangat besar bagi kesehatan kita serta kesejahteraan planet kita.

Tau ngga sih air itu bisa mendengar dan memberi respon? Dalam buku Masaru Emoto yang berjudul The Secret Life of water dia mengatakan, Kekuatan doa memiliki kemampuan untuk mencapai ke jarak ruang dan waktu yang jauh. Melalui foto-foto kristal air, saya telah berusaha membantu orang di seluruh dunia memahami kekuatan serta keajaiban doa, dan saya telah mendorong orang dimana pun untuk berdoa bagi perdamaian di dunia.

Dia juga mengatakan bahwa air dapat membaca, mendengar, melihat, dan merekam. Air mampu membedakan mana hal positif mana hal negatif, dan air menyampaikan pengetahuannya kepada kita dengan cara yang amat mengagumkan. Jika air di perdengarkan dengan kata-kata positif seperti cinta dan syukur atau terima kasih maka air akan berbentuk kristal yang sangat indah tetapi jika air diperdengarkan dengan kata-kata negatif seperti bodoh, setan, atau musik yang keras air tidak akan membentuk kristal bahkan hanya bulir-bulir yang tidakmemiliki kejelasan bentuk.

Air bisa mendengar yang kamu ucapkan, ini penjelasan ilmiahnya Air bisa mendengar yang kamu ucapkan, ini penjelasan ilmiahnya

Allah Swt. Berfirman pada (QS. Al-Anfaal:11)

???? ???????????? ?????????? ???????? ??????? ??????????? ????????? ????? ??????????? ?????? ??????????????? ????? ?????????? ??????? ?????? ???????????? ???????????? ?????? ??????????? ??????????? ???? ????????????

Ingatlah ketika Allah menjadikan kamu mengantuk sebagai suatu penentraman daripada-Nya, dan Allah menurunkan kepadamu hujan dari langit untuk mensucikan kamu dengan hujan itu dan menghilangkan dari kamu gangguan-gangguaan syaitan dan untuk menguatkan hatimu dan memperteguh dengannya telapak kakimu

Dari ayat diatas dikatakan bahwa air dapat mensucikan dan menghilangkan dari gangguan-gangguan syaitan. Maka seperti yang dikatakan Masaru Emoto, jika air bisa mendengarkan apa yang kita ucapkan, berdoalah dan panjatkan apapun keinginan yang diinginkan pada Allah Swt. dengan media air. Karena air akan mendengarkan segala yang di ucapkan, dan ketika air yang sudah di doakan kemudian di minum semoga apa yang dipanjatkan jadi akan mengalir dalam tubuh dan menimbulkan hal-hal positif dalam tubuh kita seperti menyembuhkan penyakit.

Islam mengajarkan umatnya untuk melakukan ruqyah sebagai cara penyembuhan. Arti dari ruqyah sendiri adalah metode penyembuhan dengan cara membacakan sesuatu pada orang yang sakit akibat dari ain, sengatan hewan, bisa, sihir, rasa sakit, gila, kerasukan dan gangguan jin. Rasulullah Saw. jika merasakan sakit meniupkan bacaan surat Al Ikhlas, Al Falaq dan An Naas pada tangan beliau sebanyak 3 kali. Lalu mengusapkan kedua tangannya pada bagian tubuh yang mampu diusap sebelum tidur. Dimulai dari kepala, wajah, lalu ke dada. Sebagaimana hal ini dikabarkan oleh Aisyah R.a. dalam hadits yang shahih.

Selain itu, Jibril pernah meruqyah beliau Rasulullah Saw. ketika beliau sakit, dengan menggunakan air yang dibacakan:

??? ???? ?????? ?? ?? ??? ?????? ?? ?? ?? ??? ?? ??? ???? ???? ?????? ??? ???? ?????

Dengan nama Allah aku meruqyahmu, dari segala sesuatu yang mengganggumu, dan dari keburukan penyakit ain yang timbul dari pandangan mata orang yang dengki, semoga Allah menyembuhkanmu, Dengan nama Allah aku meruqyahmu.

Rasulullah Saw. Sering mendoakan orang yang sakit dengan doa:

????? ?? ?????? ???? ?????? ???? ??? ??????? ?? ???? ??? ?????? ???? ?? ????? ?????

Ya Allah, Rabb bagi manusia. Hilangkanlah penyakit ini dan sembuhkanlah. Engkaulah yang Maha menyembuhkan, tidak ada kesembuhan melainkan hanya dari-Mu. Berikanlah kesembuhan yang tidak meninggalkan sisa sedikit pun.

Berdasarkan penjelasan diatas bisa disimpulakan bahwa air adalah sumber kehidupan muka bumi dan juga merupakan sumber pengetahuan yang luar biasa yang dapat menjaga kesehatan tubuh dan menyembuhkan berbagai penyakit. Tetapi percayalah semua kesembuhan datangnya dari Allah Swt. jangan lah menjadi musyrik karena mempercayai air seperti tuhan yang bisa menyembuhkan karena air hanyalah sebuah media saja dan juga sudah semestinya kita menjaga lingkungan dengan tidak mencemari air karena akan merusak ekosistem dan kehidupan makhluk hidup.