×
Sign in

Hello There

Sign In to Brilio

Welcome to our Community Page, a place where you can create and share your content with rest of the world

  Connect with Facebook   Connect with Google
4 Langkah menolong orang terdekatmu yang mengalami depresi

0

Kesehatan

4 Langkah menolong orang terdekatmu yang mengalami depresi

Depresi itu ada dan nyata, bahkan ada di sekitar kita tanpa kita sadari.

Disclaimer

Artikel ini merupakan tulisan pembaca Brilio.net. Penggunaan konten milik pihak lain sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Silakan klik link ini untuk membaca syarat dan ketentuan creator.brilio.net. Jika keberatan dengan tulisan yang dimuat di Brilio Creator, silakan kontak redaksi melalui e-mail redaksi@brilio.net

Teofil Sambas

25 / 07 / 2018 17:26

Apakah kamu memiliki sanak keluarga, teman, rekan kerja yang mengalami depresi? Bagaimana perasaan kamu ketika melihat mereka? Kasihan, tergerak untuk menolong? Ketika kalian merasakan hal itu, kira-kira apa yang kalian lakukan untuk menolong mereka? Apakah kalian menolong mereka dengan segudang nasihat dan wejangan tentang hidup itu indah dan bahwa mereka tidak seharusnya merasakan apa yang mereka rasakan? Tahukah kamu bahwa nasihat atau wejangan seperti itu, justru memiliki kemungkinan untuk semakin menjatuhkan mereka ke semakin dalam ke depresi mereka? Nah jika kamu ingin benar-benar menolong orang terdekatmu yang mengidap depresi berikut hal-hal yang perlu kamu lakukan

1. Jadilah Pendengar yang Baik

Image result for you are a great listener

Ini adalah satu hal yang sebenarnya paling mudah dilakukan karena kamu tidak perlu pusing merangkai kata yang tepat untuk menasehati orang terdekat kamu yang mengidap depresi.Kamu cukup menyiapkan hati dan telinga kamu untuk mendengarkan apa yang ingin orang terdekat kamu curahkan kepadamu.

2. Atur Waktu untuk Mendengarkan Curhatnya

Loading...

Image result for time

Beritahukan pada orang terdekatmu bahwa ia bisa mencurahkan masalahnya kepadamu setiap hari, hanya pada jam-jam tertentu misalnya pada malam hari setelah kamu selesai dengan kesibukanmu dari kantor dari jam sekian sampai jam sekian agar waktu untuk kegiatan dan istirahatmu tidak terganggu.

3. Hubungi Dia Duluan

Related image

Orang yang depresi cenderung mengisolasi dirinya dengan berbagai macam alasan seperti misalnya ia takut orang lain tidak akan mengerti keadaannya. Hal ini bisa berujung kepada tindakan yang berbahaya seperti misalnya bunuh diri karena orang depresi yang mengisolasi dirinya akan semakin tersiksa oleh kesepian sehingga merasa ia tidak sanggup lagi untuk melanjutkan hidupnya.Maka dari itu, penting bagi kamu untuk menghubunginya duluan terutama jika kamu telah melakukan poin kedua jadi, ketika waktu sudah menunjukkan saat untuk dia curhat kepadamu, jangan tunggu dia untuk menghubungimu duluan tapi hubungi dia lebih dulu. Ini juga bisa menjadi suatu gestur yang bagus untuk menunjukkan bahwa kamu peduli kepadanya.

4. Bujuk Dia untuk Berobat ke Psikiater atau Psikolog

Image result for psychiatrist

Depresi adalah penyakit yang membutuhkan pengobatan dari ahlinya. Ketiga langkah di atas baik untuk mencegah orang terdekat kamu yang mengidap depresi melakukan tindakan berbahaya, namun belum tentu cukup untuk menyembuhkannya apalagi jika orang tersebut sudah memiliki niat untuk bunuh diri .Pengobatan dari psikiater ataupun terapi psikologis dari psikolog adalah hal yang paling mujarab untuk menyembuhkan depresi. Jadi setelah kamu mendapatkan kepeceryaannya, perlahan bujuk dia untuk ke psikiater atau psikolog. Mungkin kamu harus bersabar dalam melakukan hal ini karena sebenarnya reaksi setiap orang atas hal ini berbeda-beda. Ada yang langsung mengiyakan, ada juga yang butuh waktu lama untuk setuju atas saran kamu ini (jika orang terdekatmu masih ragu untuk ke psikiater atau psikolog, kamu boleh menyarankan dia untuk berkeluh kesah di nomor 119 sebagai nomor darurat untuk konseling cegah bunuh diri selain dia tetap berkeluh kesah ke kamu juga). Perlu diingat juga, bahwa psikiater berbeda dengan psikolog karena hanya psikiater yang memiliki izin untuk memberikan resep obat terhadap seseorang yang mengidap penyakit mental seperti misalnya depresi sedang psikolog akan memberikan terapi psikologis, dan bukan sembarang psikolog yang memberikan terapi psikologis seperti ini melainkan psikolog yang berkecimpung di bidang psikologi klinis.





Pilih Reaksi Kamu
  • Senang

    100%

  • Ngakak!

    0%

  • Wow!

    0%

  • Sedih

    0%

  • Marah

    0%

  • Love

    0%

Loading...

MORE
Wave red