×
Sign in

Hello There

Sign In to Brilio

Welcome to our Community Page, a place where you can create and share your content with rest of the world

  Connect with Facebook   Connect with Google
Yuk bikin dessert lezat hanya dengan menggunakan 2 bahan utama ini

0

N/A

Yuk bikin dessert lezat hanya dengan menggunakan 2 bahan utama ini

Udah masaknya gak ribet, bonus enak dan sehat pula.

Disclaimer

Artikel ini merupakan tulisan pembaca Brilio.net. Penggunaan konten milik pihak lain sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Silakan klik link ini untuk membaca syarat dan ketentuan creator.brilio.net. Jika keberatan dengan tulisan yang dimuat di Brilio Creator, silakan kontak redaksi melalui e-mail redaksi@brilio.net

PUTRI NOPITA SARI

27 / 07 / 2018 11:09

Memasak bisa menjadi salah satu kegiatan yang menyenangkan. Apalagi jika bahan baku yang diperlukan untuk membuat suatu menu sangat simpel. Misalnya seperti tiga resep berikut. Dengan hanya menggunakan 2 bahan utama saja di tiap resep, kamu sudah dapat menghasilkan dessert yang lezat. Cara pembuatannya pun dijamin gak ribet. Apa aja sih dessert nya dan gimana cara pembuatannya? Yuk simak penjelasannya berikut ini. 

1. Chocolate Cake.

Yuk bikin dessert lezat hanya dengan menggunakan 2 bahan utama ini

Bahan

1. Telur 4 butir

Loading...

2. Chocolate chips 1 cup

Yuk bikin dessert lezat hanya dengan menggunakan 2 bahan utama ini

Cara pembuatan

1. Siapkan 4 butir telur

2. Chocolate chips 1 cup

3. Lelehkan chocolate chips

4. Pisahkan putih telur dengan kuningnya

5. Mixer dengan kecepatan sedang putih telur hingga mengembang

6. Masukkan kuning telur ke chocolate chips yang telah dilelehkan satu per satu sambil diaduk hingga rata

7. Kemudian campurkan dengan putih telur yang mengembang aduk dengan spatula hingga rata

8. Pindahkan adonan ke loyang, setelah itu panggang adonan selama 30 menit pada suhu 170 derajat celcius

9. Chocolate cake pun siap disajikan

Karena tidak memanfaatkan tepung terigu, kue ini cocok untuk kamu yang sedang die ‘Gluten Free’ lho.

2. Chocolate Suffle.

Yuk bikin dessert lezat hanya dengan menggunakan 2 bahan utama ini

Bahan

1. Telur 2 butir

2. Chocolate hazelnut spread ½ cup

Yuk bikin dessert lezat hanya dengan menggunakan 2 bahan utama ini

Cara pembuatan

1. Siapkan 2 telur

2. Siapkan chocolate hazelnut spread ½ cup

3. Pisahkan putih telur dengan kuningnya

4. Masukkan kuning telur ke chocolate hazelnut spread

5. Aduk hingga rata

6. Mixer dengan kecepatan sedang putih telur hingga mengembang

7. Campurkan putih telur dengan adonan cokelat

8. Aduk dengan spatula hingga rata

9. Masukkan adonan ke dalam cup

10. Pastikan cup terbuat dari bahan yang tahan panas tinggi

11. Panggang adonan selama 15-17 menit pada suhu 190 derajat celcius

12. Chocolate souffle siap disajikan

3. Strawberry Sorbet.

Yuk bikin dessert lezat hanya dengan menggunakan 2 bahan utama ini

Bahan

1. Strawberry

2. Madu

Yuk bikin dessert lezat hanya dengan menggunakan 2 bahan utama ini

Cara pembuatan

1. Potong menjadi dua bagian strawberry dan buang daunnya, setelah itu bekukan ke dalam kulkas

2. Campur strawberry yang dibekukan campur dengan ½ cup madu

3. Blender hingga halus

4. Pindahkan ke wadah, kemudian ratakan

5. Masukkan ke kembali ke dalam freezer hingga beku

6. Strawberry sorbet siap disajikan

Apabila strawberry susah didapatkan, kamu bisa memanfaatkan buah lokal yang ada sesuai dengan seleramu lho

Selamat mencoba!

Source





Pilih Reaksi Kamu
  • Senang

    0%

  • Ngakak!

    0%

  • Wow!

    100%

  • Sedih

    0%

  • Marah

    0%

  • Love

    0%

Loading...

RECOMMENDED VIDEO

Wave white

Subscribe ke akun YouTube Brilio untuk tetap ter-update dengan konten kegemaran Milenial lainnya

-->
MORE
Wave red