Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas) merupakan hari yang sangat ditunggu-tunggu oleh netizen yang ingin membeli barang impiannya dengan harga yang lebih murah dari biasanya. Siapa yang tidak mau barang murah? Hampir setiap orang menginginkannya, termasuk kamu juga, kan.

Nah, pada Harbolnas tepatnya pada tanggal 12 Desember lalu, banyak netizen yang berbondong-bondong mengakses marketplace untuk berburu barang incaran. Jika biasanya netizen duduk manis sambil memilih barang yang ingin dibelinya, berbeda dengan netizen yang satu ini.

Dikutip dari akun grup Facebook TANAM SHOPEE, diketahui bahwa netizen ini rela memanjat genteng untuk mendapatkan koneksi internet yang lebih baik saat berburu barang yang hendak dibeli sehingga ia lebih cepat dibandingkan netizen lainnya.

Ga sia-sia manjat genteng. Mau berburu yg lain malah server down ga bisa co. Mending tidurr xixixi. Btw, gimana cara turunnya ini woy, tulis sang pemilik akun Facebook bernama Indra.

Perjuangan netizen ini saat Harbolnas bikin geleng-geleng, niat banget

Setelah mengunggah foto tersebut, banyak netizen yang berkomentar dan tak sedikit yang meninggalkan like serta emoticon ngakak. Perjuangannya antimainstream banget.

ngakak, bang hati2 nanti turun jatuh dikira maling bisa2 wkwk... mana jam 1 gini, tutur akun @cweexleooiethuew.aqhuuw

Astaghfirulloh terniattt, sambung akun @sitti.halizza

Kalo gabisa turun mending tidur diatas genteng aja pack xixixi, komentar akun @imam.mahfud.543

Mantap bang semangat dan usaha nya ya tapi ga gitu juga mlm2 manjat genteng, komentar akun @umamah.chentil