Menjaga kesehatan tubuh bisa dimulai dari hal yang sederhana, sepertimencuci tangan. Tangan adalah organ tubuh yang paling vital untuk menunjang aktivitas sehari-hari. Namun, dari tangan juga berbagai penyakit bisa menular.Oleh karena itu, kita harus selalu menjaga kebersihan tangan dan diri.

Tanpa disadari aktivitasyang dilakukan oleh setiap manusia dalam kehidupansehari-hari membuat tangan selalu bersentuhan dengan berbagai jenis benda, mulai dari pulpen,mesin ATM,keyboard computer, gagang pintu, dan jenis benda lainnya.Virus yang tersebar di sekitar kita saat ini juga berkaitan dengan kebersihan tangan. Jika tidak sering mencuci tangan, maka kemungkinan besar kita bisa terpapar virus tersebut. Karena mencuci tangan termasuk dari protokol kesehatan yang wajib kita lakukan. Mencuci tangan wajib kita lakukan setelah bersentuhan dengan berbagai benda atau setelah melakukan aktivitas.

Mencuci tangan pun tidak boleh dilakukan sembarangan, harus ada prosesnya. Proses mencuci tangan yang benar adalah mencuci tangan dengan air mengalir. Kemudian beri sabun secukupnya pada telapak tangan. Lalu digosok ke telapak tangan, punggung tangan, dan sela-sela jari. Setelah itu, bersihkan dengan air mengalir hingga tidak ada lagi sabun yang tersisa di tangan. Kemudian keringkan menggunakan tisyu, dan jangan lupa langsung membuang tisyu yang telah dipakai ke tempat sampah.

Jika sedang bepergian, jangan lupa untuk selalu membawa hand sanitizer. Alasannya, jika tidak ada tempat untuk mencuci tangan, kita bisa menggunakan hand sanitizer terlebih dahulu untuk membersihkan tangan dari berbagai kuman.

Mencuci tangan, salah satu cara hidup lebih sehat di tengah pandemi

Manfaat cuci tangan untuk kesehatan memang sudah diakui. Namun, masih banyak orang yang enggan melakukannya. Padahal, seiring aktivitas yang kita lakukan, tangan pun akan dipenuhi kuman, bakteri, dan virus yang sudah siap memasuki tubuh. Bahkan di setiap tempat sekarang sudah disediakan tempat untuk cuci tangan.

Mencuci tangan menjadi kegiatan yang terkesan sepele namun sebenarnya sangat penting. Sebab penularan virus pun tak harus masuk melalui mulut, tapi bisa melalui mata atau hidung. Penyakit infeksi juga umumnya menyebar melalui kontak tangan ke tangan, termasuk demam biasa, flu, Covid-19 dan beberapa kelainan sistem pencernaan seperti diare.

Mencuci tangan merupakan sebuah kegiatan yang sangat penting untuk menjaga kebersihan dan kesehatan diri. Mencuci tangan dapat meningkatkan kualitas hidup sehat serta menjauhkan diri dari berbagai penyakit.

Mencuci tangan telah terbukti dapat mencegah adanya virus atau bakteri yang akan masuk ke dalam tubuh seseorang. Akan tetapi, kegiatan tersebut masih dianggap sepele oleh masyarakat.

Dengan diadakan kegiatan penyuluhan tentang pentingnya mencuci tangan, masyarakat mungkin mulai mengetahui pentingnya mencuci tangan. Masyarakat yang sebelumnya malas untuk mencuci tangan akan mulai membiasakan diri untuk mencuci tangan.