Apakah kamu termasuk orang yang suka makan buah-buahan? Saya yakin kamu akan menyiapkan biaya khusus untuk membeli buah-buahan setiap bulannya. Harga buah biasanya bervariasi tergantung dengan musimnya. Jika sedang panen, bisa jadi buah-buahan murah sekali. Namun pernahkah terlintas di pikiranmu buah termahal yang pernah ada di Bumi?

Inilah buah termahal yang pernah ada di dunia

Mungkin hal ini terkesan aneh, buah yang sangat mahal seperti apa itu? Saya pun sangat terkejut ketika melihat fakta bahwa memang ada buah sangat mahal yang pernah dijual di suatu tempat. Buah yang akan kita bahas tersebut adalah nanas.

Kenapa buah nanas bisa mahal sekali? Bukankah bisa ditanam di hampir setiap negara di dunia? Untuk lebih lengkapnya mari simak ulasannya dulu.

Mari kita flashbackke ratusan tahun silam, tepatnya pada periode tahun 1700. Kala itu, orang yang memiliki banyak buah nanas dianggap sebagai orang yang paling kaya. Buah nanas ini ternyata pada medio 1700-an tidak tumbuh di Eropa. Jadi ketika para penjelajah asal Eropa mengelana ke berbagai negara, mereka pulang dengan membawa buah langka ini.

Inilah buah termahal yang pernah ada di dunia

Maka saat itu, permintaan terhadap buah nanas begitu tinggi sedangkan produksi buahnya sangat-sangat minim. Jika diukur dengan kurs saat ini, satu buah nanas bisa dihargai sejumlah $8000 dollar. Harga yang sangat fantastis, bukan?

Buah nanas ini pun akhirnya menjadi primadona di seantero Eropa, terkenal dengan harganya yang mahal, serta menjadi sebuah simbol kekayaan bagi seseorang.

Ternyata tidak sampai itu saja, kini pun kamu masih bisa mendapati nanas dengan harga mahal. Misalnya di Lost Gardens of Heligan di Inggris, kamu akan temui nanas yang ditanam di struktur tanah yang berlumpur dan dipanaskan dengan kotoran busuk.

Namun kamu tidak perlu khawatir karena kotoran busuk itu tidak bersentuhan langsung dengan buah nanasnya, jadi kamu tidak perlu jijik. Proses penanaman ini bertujuan untuk menanam buah nanas yang biasa tumbuh di daerah tropis agar bisa tumbuh di tempat yang lebih dingin di Eropa.

Di tahun 1991 proyek ini dimulai dengan menanam nanas di lumpur. Butuh waktu setidaknya dua tahun hingga buah ini berhasil berbuah di Lost Gardens. Dengan ditanam memakan waktu yang lama dan dikerjakan manual, satu buah nanas hasil panen ini dihargai $1300 setiap buahnya. Inilah buah termahal yang pernah ada di dunia

Lantas buah semahal itu siapa yang mau membeli? Setelah sukses dengan hasil pertaniannya, buah nanas pertama ini dicicipi oleh staf yang menanamnya sebagai wujud apresiasi. Nanas kedua meluncur ke istana Ratu Inggris sebagai tanda peringatan 50 tahun usia pernikahan sang ratu.

Salah seorang staff yang bekerja di kebun menyebutkan rasa dari buah nanas yang ditanam dengan, "sangat manis, dan dengan sejuta rasa yang meledak-ledak" tuturnya.