iKON merupakan boygroup di bawah naungan agensi YG Entertainment. Nama iKON secara pribadi diberikan oleh Yang Hyun Suk, CEO YG Entertainment, dengan harapan mereka menjadi icon yang tidak hanya menaklukkan industri musik Korea Selatan, tetapi juga Asia dan dunia secara keseluruhan. Karena menjadi icon dari Korea Selatan, maka YG mengganti huruf C dengan K sehingga menjadi iKON.

Debut pada tahun 2015, grup ini terdiri dari 7 anggota, yaitu Kim Jinhwan (Jay), Song Yunhyeong (Song), Kim Jiwon (Bobby), Kim Hanbin (B.I), Kim Donghyuk (D.K), Koo Junhoe (June), dan Jung Chanwoo (Chan). Sejak debut hingga kini, penggemar mereka yakni iKONIC, terus bertambah setiap harinya.

Apa saja yang membuat iKON begitu layak untuk digemari? Berikut 6 dari sekian banyak alasan iKON memiliki banyak penggemar.

1. Perjuanganmelalui dua programsurvival.

Ini dia 6 alasan kalau iKON memang layak digemari

Program survival pertama adalah WIN: Who is Next di mana dua team trainee YG, yaitu Tim A dan Tim B saling berkompetisi. Tim A yang memenangkan program ini kemudian debut dengan nama WINNER, sedangkan Tim B yang terdiri dari Jinhwan, Yunhyeong, Bobby, Hanbin, Donghyuk, dan June kembali menjalani program trainee. Satu tahun kemudian, YG mengadakan program survival kedua yakni MIX & MATCH dengan tujuan mengubah atau melakukan mix & match skill, pesona, dan karakter terbaik untuk dipilih sebagai anggota. Survival ini diikuti Tim B dengan tambahan tiga trainee baru.

Pada akhirnya terpilih tujuh anggota untuk debut dengan nama iKON, enam dari Tim B dan satu trainee baru yaitu Chanwoo. Melalui dua program survival tersebut dapat terlihat bagaimana kepribadian, kekompakan, kerja keras, serta rintangan yang harus dihadapi personil iKON untuk dapat debut. Selain sebagai pembelajaran untuk tidak mudah menyerah, setelah menonton dua program survival tersebut dapat membuat kamu jatuh hati pada mereka melihat talenta, kegigihan, dan upaya luar biasa yang dikeluarkan para personel.

2. Lagubervariasi danrelatable.

iKON merupakan grup yang memproduksi lagu sendiri. Meski dikenal sebagai grup hip hop, tetapi iKON selalu menunjukkan sisi lain dari setiap comeback-nya dengan mencoba berbagai macam genre. Selain berani mencoba berbagai genre, iKON dalam setiap lagunya konsisten menggunakan lirik yang memiliki makna mendalam. Contohnya saja lagu Goodbye Road di atas.

3. Humoris.

Dari luar terlihat swag, sejatinya anggota iKON full of crack head. Sifat humoris iKON sangat terlihat pada tayangan iKON TV dimana setiap anggota iKON memiliki kesempatan untuk menjadi program director sehingga dapat mengarahkan setiap episodenya sesuai keinginan mereka. Di setiap episodenya ada saja tingkah lucu dari iKON. Seperti pada episode 4, Chanwoo sebagai PD membagi anggota iKON menjadi 2 tim untuk melakukan beberapa tantangan. Tantangan terakhir adalah bermain bowling. Dengan gaya mengejek, Hanbin dan June yang berlawanan saling menggoda satu sama lain untuk merusak konsentrasi.

4. Live performance & stage presence.

Meski memiliki koreografi powerful, kualitas vokal iKON tetap terjaga. iKON juga jago menguasai panggung dan berinteraksi dengan penonton. Tidak heran jika iKONIC selalu ketagihan melihat perform mereka.

5. Multitalenta.

Hanbin merupakan rapper, dancer, dan komposer. Bobby turut andil dalam penulisan lirik lagu-lagu iKON maupun solo albumnya, rapper handal, dan di saat masih menjadi trainee bahkan sudah memenangkan Show Me the Money 3. Jinhwan mempunyai suara yang luar biasa dan paras perpaduan sexy & cute. June memiliki suara husky, dikenal sebagai little Michael Jackson pada usia 13 tahun, dan keahlian menulis puisi. Donghyuk merupakan main dancer iKON, memiliki suara lembut, dan bakat sebagai DJ radio. Yunhyeong ahli dalam memasak, akting, dan berpose seperti model. Chanwoo merupakan aktor, youtuber, dan memiliki suara khas.

6. Memperlakukan iKONIC sebagai teman.

Ini dia 6 alasan kalau iKON memang layak digemari

iKON berinteraksi dengan iKONIC layaknya seorang teman, sementara iKONIC lucunya justru memperlakukan iKON seperti anak mereka. Tidak jarang pula iKON menjawab pertanyaan iKONIC dengan jawaban realistis seperti mengingatkan untuk membeli makanan enak dan baju bagus daripada membeli album mereka dalam jumlah yang banyak. Di tahun 2018 lalu iKON mengeluarkan lagu untuk iKONIC yang berjudul Just for You sebagai tanda cinta dan terima kasih iKON kepada iKONIC yang memberikan kekuatan kepada mereka selama ini.

Bagaimana, tertarik menjadi iKONIC?