Bagi wanita maupun pria, memiliki lebih dari sepasang sepatu sudah menjadi kebiasaan umum. Sebagian dari kita bahkan mengoleksi sepatu, mulai dari jenis sneakers, sepatu formal dan high heels bagi wanita. Namun, terkadang kita hanya menumpuk sepatu-sepatu tersebut diatas rak sepatu terbuka. Padahal ini bisa membuat sepatu kesayanganmu menjadi mudah berdebu dan rusak lho.

Jadi, kita pun harus cermat dalam memilih tempat penyimpanan sepatu yang praktis, minimalis sekaligus aman. Nah, intip yuk beberapa jenis tempat penyimpanan sepatu yang sudah brilio rangkum dari berbagai sumber.

1. Kotak sepatu plastik

Kotak sepatu warna warni ini memang terlihat eye catchy. Modelnya yang transparan membuatmu mudah memilih sepatu mana yang akan kamu pakai. Namun, pilihlah kotak sepatu plastik yang memiliki pengait sehingga lebih kuat dan awet.

2. Lemari Sepatu Kayu

Buat kamu pecinta furniture kayu, lemari sepatu ini bisa menjadi pilihan untuk menyimpan koleksi sepatumu. Ukurannya variatif dan sudah banyak dijual di e-commerce maupun perajin kayu. Lemari ini setidaknya bisa menyimpan 20 pasang sepatu. Selain itu terdapat dua laci yang bisa sebagai tempat penyimpanan jas hujan maupun sarung tangan.

3. Rak Sepatu Gantung

Biasa disebut hanging shoes organizer. Rak sepatu gantung yang terbuat dari material plastik dan alas kayu ini sudah banyak dijual di pasaran. Cocok banget buat kamu yang tinggal di kos atau kontrakan. Tidak hanya praktis dan minimalis, harganya yang relatif murah juga menjadi incaran ibu-ibu. Apalagi rak sepatu ini juga tersedia berbagai motif kartun favorit anak-anak. Kekurangannya, rak sepatu gantung ini hanya bisa menyimpan setidaknya 10 pasang sepatu dewasa.

4. Rak Sepatu dengan Penutup Kain

Bentuknya sama seperti rak sepatu yang sudah umum beredar di masyarakat. Hanya saja, rak sepatu jenis ini memiliki penutup dari kain spunbound untuk melindungi sepatu dari debu. Kerangkanya terbuat dari besi dan aluminium sehingga relatif awet. Selain itu, penutup kain yang warna warni sekaligus memiliki berbagai motif bisa jadi kelebihan tersendiri. Apalagi rak sepatu ini bisa menyimpan sekitar 15-30 pasang sepatu.

5. Tas Sepatu

Bagi kamu yang suka traveling, ini item yang wajib dibawa. Kamu nggak perlu membungkus sepatu dengan koran dan plastik. Tas sepatu ini praktis, dan yang terpenting harganya terjangkau. Sepatu kamu kini tidak akan mengotori baju saat kamu menyimpannya dalam koper maupun ransel saat travelling.