Piala Dunia 2018 tidak lama lagi akan segera bergulir, Rusia akan menjamu Arab Saudi dalam laga pembuka yang akan dilaksanakan di Luzhniki Stadium pada Kamis,14 Juni 2018 mendatang.

Rupanya persaingan ketat bukan hanya terjadi di dalam lapangan saja, persaingan juga terjadi di luar lapangan. Seperti halnya dalam persaingan jersey negara mana yang menarik dan terbaik. 32 Negara kontestan Piala Dunia 2018 yang diadakan di Rusia ini telah melakukan launching jersey yang akan dikenakan saat bertanding nanti.

DilansirBrilio.netdari CBS Sport, Kamis (7/6), berikut ini 10 jersey terbaik negara-negara yang akan bertanding di Rusia:

1. Nigeria

Ini dia 10 jersey terbaik negara peserta Piala Dunia 2018

Baru beberepa menit setelah diluncurkan, jersey negara asal Afrika ini langsung ludes terjual. Terinspirasi dari jersey mereka yang digunakan pada tahun 1994 yang lalu, jersey Nigeria yang satu ini berhasil memikat khalayak pecinta sepakbola.

2. Belgia

Ini dia 10 jersey terbaik negara peserta Piala Dunia 2018

Jersey pertama Belgia untuk Piala Dunia 2018 nanti terinspirasi dari jersey mereka pada tahun 1984 saat berlaga di Piala Eropa, meskipun saat itu gagal lolos dari penyisihan grup Piala Eropa, kegagalan tersebut tentunya tidak mau terulang saat berlaga di Piala Dunia Rusia tahun ini.

3. Brazil

Ini dia 10 jersey terbaik negara peserta Piala Dunia 2018

Pasti akan sangat mengherankan jika melihat Brazil menggunakan jersey selain warna kuning. Jersey kuning Brazil ini menjadi salahsatu jersey paling ikonik di Dunia.

4. Argentina

Ini dia 10 jersey terbaik negara peserta Piala Dunia 2018

Pada edisi Piala Dunia 2014 Argentina sukses melenggang ke partai Final sebelum ditumbangkan oleh Jerman. Edisi kali ini Jersey Argentina tidak jauh berbeda dar sebelumnya, tapi tetap terlihat elegan dengan garis vertikal biru langit.

5. Prancis

Ini dia 10 jersey terbaik negara peserta Piala Dunia 2018

Memilih warna dasar biru gelap tentu membuat jersey timnas Prancis terlihat berbeda dari jersey-jersey terdahulu yang memilih warna sedikit terang.

6. Spanyol

Ini dia 10 jersey terbaik negara peserta Piala Dunia 2018

Tampil gaya dengan jersey berwarna merah seperti biasa, yang membedakan adalah corak di sisi kanan jersey yang membuatnya terlihat menarik. Jersey Spanyol kali ini terinspirasi dari jersey yang mereka kenakan pada Piala Dunia tahun 1994.

7. Kroasia

Ini dia 10 jersey terbaik negara peserta Piala Dunia 2018

Tidak banyak negara yang memilih jersey berdasarkan corak warna bendera negaranya, salahsatunya Kroasia yang selalu konsisten dengan motif kotak-kotak disetiap jersey yang mereka kenakan.

8. Portugal

Ini dia 10 jersey terbaik negara peserta Piala Dunia 2018

Negara asal mega bintang Cristiano Ronaldo ini tetap memilih jersey dengan warna dasar merah. Corak emas disisi atas membuat jersey mereka tampak menarik dan gaya.

9. Jerman

Ini dia 10 jersey terbaik negara peserta Piala Dunia 2018

Putih-hitam menjadi ciri khas jersey yang digunakan oleh negara yang menjadi juara Piala Dunia 2014 yang lalu tersebut. Ini adalah salahsatu jersey terbaik diantara negara-negara yang lainnya.

10. Kolombia

Ini dia 10 jersey terbaik negara peserta Piala Dunia 2018

Warna kuning menyala menjadi ciri khas jersey yang dikenakan oleh negara asal Amerika Latin tersebut.