Semua orang pasti setuju bahwa pendidikan adalah hal paling penting yang harus didapatkan oleh setiap anak. Pendidikan merupakan sebuah penunjang utama untuk meraih kesuksesan di masa depan, bukan?

Ya, meskipun kesuksesan di masa depan tidak hanya seputar dalam pendidikan saja, namun pada kenyataan pendidikan tetap menjadi hal utama dalam keberhasilan seseorang.Namun bagaimana pendapat para public figur terkait pendidikan? Yuk cari tahu bagaimana pendapat mereka.

1. BJ Habibie.

Begini pendapat 5 public figure mengenai pendidikan

Siapa yang tidak mengenal BJ Habibie? Mantan presiden yang ke-3 ini merupakan seseorang yang katanya memiliki IQ tertinggi hingga mencapai 200 dan melebihi Einstein, loh!

Menurut BJ Habibie, pendidikan sangat penting untuknya. Ia menganggap belajar bukanlah untuk mendapatkan nilai agar lulus, melainkan untuk mengerti atau paham.

2. Najwa Shihab.

Begini pendapat 5 public figure mengenai pendidikan

Najwa Shihab merupakan seseorang public figure yang mampu membuat orang lain sulit mengelak ketika beradu argumen dengannya. Begitu pun ketika membahas tentang pendidikan, menurut Najwa "hanya pendidikan yang bisa menyelamatkan masa depan. Tanpa pendidikan, Indonesia tak mungkin bertahan".

Yah, siapa yang setuju dengan pendapat Najwa ini karena memang pendidikan sangatlah penting untuk perkembangan anak bangsa.

3. Maudy Ayunda.

Begini pendapat 5 public figure mengenai pendidikan

Beberapa waktu lalu artis kelahiran 24 tahun silam ini sempat menghebohkan publik karena ia mengumumkan telah diterima di 2 universitas ternama, yaitu Harbard dan Stanford untuk pendidikan pascasarjana.

Yah, meskipun sudah menjadi musisi ternama saat ini, namun bagi Maudy pendidikan tetaplah hal utama untuknya. Meskipun ia seorang wanita, baginya tidak ada salahnya untuk memiliki pendidikan yang berkualitas agar bisa mendidik buah hatinya ke depannya.

4. Deddy Corbuzier.

Begini pendapat 5 public figure mengenai pendidikan

Jika public figure lain banyak yang menganggap bahwa pendidikan adalah penting, sama halnya dengan Deddy Corbuzier yang merupakan seorang ayah dari Azka, namun ia pun memiliki pandangan yang berbeda.

"Memarahi anak karena mereka pelajaran jelek menjadikan kita orang tua bodoh. Memarahi hal yang si anak tidak suka akan mematikan proses kreativitas mereka. Biar saja mereka berkembang sesuai apa yang mereka bisa dan diciptakan. Ingat kita semua unik. Mengapa kita diperlakukan sama?" ujar Deddy. Menurutnya, ia sangat menolak dengan sistem pendidikan di Indonesia yang memaksa anak untuk bisa menyukai semua pelajaran. Karena menurutnya setiap anak itu berbeda dan tidak seharusnya orang tua memaksa anak untuk mempelajari yang tidak ia suka.

5. Merry Riana.

Begini pendapat 5 public figure mengenai pendidikan

Merry Riana seorang entrepreneur, influencer, dan educator ini pada 30 April 2019, tertangkap kamera tengah berada di media gathering semua murid semua guru di FX Sudirman, Jakarta. Ia mengungkapkan, sangat miris terhadap karakter anak-anak di Indonesia saat ini. Melalui kontribusinya di dunia digital, yaitu YouTube, Merry berharap setidaknya bisa membantu memotivasi anak-anak Indonesia agar mampu memiliki karakter positif melalui social media.

Yang orang tua kamu mau itu bukanlah hasil akhir sebenarnya, tapi bagaimana kamu bisa bertumbuh dalam prosesnya ujar Merry dalam laman YouTube-nya yang berjudul Ketika Kamu Cemas Menghadapi Ujian. Yah, semua orang pasti selalu berpikir bahwa pendidikan adalah sebuah hasil akhir dari ujian, yaitu nilai. Hal inilah yang membuat banyak anak Indonesia yang menyerah dan mengakhiri hidupnya karena tidak mampu memiliki nilai ujian yang memuaskan.

Inilah yang membuat Merry berkontribusi bersama semua murid dan guru untuk memberikan pendidikan karakterbagi anak-anak Indonesia dengan mendirikan Merry Riana Learning Centre sebagai tempat pengembangan diri dan membuat sebuah konten positif di laman YouTube-nya.