Ryan adalah bocah umur 7 tahun. Sama seperti teman sebayanya, Ryan juga suka mainan anak-anak seperti mobil-mobilan, kereta api, lego atau karakter-karakter hero. Tapi Ryan berbeda dalam hal bermain dengan mainannya dibanding anak-anak seusianya. Ryan menghasilkan uang 22 juta dollar AS dari bermain dengan mainan.

Ryan melalui postingan video di YouTube-nya mampu menghasilkan 22 juta dollar AS karena followers-nya berjumlah 17,3 juta dan kebanyakan adalah anak-anak seusianya.Videonya di YouTube sudah dilihat 26 juta kali sejak pertama kali channel Ryan Toys Review di-launching pada Maret 2015.

Menurut Forbes, Ryan dari channel Ryan Toys Review adalah channel dengan bayaran tertinggi di YouTube dengan penghasilan mencapai 22 juta Dollar AS dalam 12 bulan, hingga 1 Juni 2018. Dalam sebuah wawancara dengan NBC news, Ryan berkata bahwa dia menghibur dan dia itu lucu yang menjelaskan kenapa dia menjadi jutawan mini.

Ryan adalah bagian dari trend YouTube unboxing di mana pembuat video merekam adegan-adegan bermain dengan mainan dan melakukan hal-hal lucu yang biasa dilakukan anak-anak usia 7 tahun.Di videonya yang paling populer, Ryan melakukan adegan membuka telur-telur raksasa untuk menemukan mainan mobil-mobilan Disney Cars and Paw Patrol.

Hampir semua uangnya sejumlah 21 juta Dollar AS dihasilkan dari iklan pra putar dari channel-nya, Ryan Toys Review dan Ryan's family Review dan 1 juta Dollar AS yang lainnya berasal dari postingan yang disponsori.Karena Ryan masih di bawah umur, maka 15% dari penghasilan Ryan dimasukkan ke dalam Rekening Coogan yang dilindungi sampai ia menjadi dewasa dan sah dengan jumlah uang tersebut.

Metodologi penghitungan angka-angka penghasilan Ryan didasarkan pada penghasilan mulai 1 Juni 2017 hingga 1 Juni 2018, belum termasuk Pajak, Biaya Agent, Pengacara, dan Manager yang didasarkan pada penghitungan Captive 8, Social Blade, dan Pollstar, serta wawancara dengan orang-orang dalam industri perfilman.

Chas Lacaillade, CEO Bottle Rocket Management yang banyak mewakili Unboxer berkata bahwa penghasilan Ryan tidak akan habis dalam 100 tahun meski misalnya Ryan menghentikan channel Youtube-nya dan tidak lagi mengunggah video channel-nya di YouTube.

Wah, hebat ya Ryan!