Bulan pertama di tahun 2018 sudah berakhir, jangan sia-siakan bulan berikutnya dengan terlewati begitu saja. Inilah 5 hal sederhana yang mungkin bisa membantumu lebih baik di tahun ini

1. Think less, do more

5 Cara sederhana yang akan membuatmu lebih baik di 2018

Terlalu banyak memikirkan resiko akan suatu kesempatan hingga kesempatan itu hilang lalu kita menyesal dan menunggu kesempatan kedua yang mungkin datang atau tidak, sebenarnya hanya membuang-buang waktu saja. Mungkin kalau kita mengambil kesempatan itu saat itu juga, kita bisa saja sudah lebih maju dari diri kita yang dahulu.

2. Cintai diri sendiri

5 Cara sederhana yang akan membuatmu lebih baik di 2018

Cintai diri sendiri dengan menjalani hidup yang sehat. Makan makanan yang sehat, tidur yang cukup, melakukan aktivitas fisik yang meningkatkan kebugaran tubuh.

Cintai diri sendiri dengan tidak membandingkan diri kita dengan orang lain. karena semua manusia memiliki kekurangan dari dirinya. kepercayaan diri itu bukan saat kita merasa lebih dari orang lain, tapi saat kita tidak membandingkan diri kita dengan orang lain.

Cintai diri sendiri dengan jujur pada diri kita. jangan bertahan di lingkungan sosial yang sebenarnya menyiksa diri kita, ataupun lingkungan sosial yang jauh dengan kepribadian kita. Dunia ini sangat luas, masih banyak orang yang memiliki kesamaan dengan kita di luar sana.

3. Cintai proses

5 Cara sederhana yang akan membuatmu lebih baik di 2018

Terkadang kita terlalu sering memikirkan indahnya suatu tujuan setelah sudah sampai tanpa memikirkan adanya proses yang harus dilalui. Seperti misalnya saat kita bermimpi ingin menjadi ketua suatu organisasi, bagaimana kita dapat menginspirasi orang lain, juga dihormati.

Di balik kesuksesan seorang ketua, ia telah melewati beberapa ujian yang membuatnya menjadi setinggi itu. Terkadang kita saat sudah dihadapkan dengan ujian tersebut, kita malas dan malah menyalahkan keadaan yang tidak mendukung, padahal sebenarnya kita yang mundur diawal. Maka dari itu, cintailah proses karena tak ada kesuksesan yang terjadi begitu saja.

4. Mencari jalan yang kita inginkan untuk melakukan kesalahan

5 Cara sederhana yang akan membuatmu lebih baik di 2018

Kita seringkali takut akan salah, padahal manusia tidak ada yang sempurna, kemana pun jalannya, kesalahan pasti mengikuti kita. Tapi dengan kesalahan, kita menjadi belajar dan lambat laun membuat kita menjadi manusia yang sesungguhnya.

Maka daripada menghindari ketakutan akan salah, lebih baik kita menghadapi ketakutan itu dan mengambil jalan melakukan kesalahan yang kita inginkan. Seperti daripada aku tidak ikut lomba, lebih baik aku kalah tapi mendapat pengalaman.


5. stay positive

5 Cara sederhana yang akan membuatmu lebih baik di 2018

Percayalah bahwa apapun yang kita lakukan bergantung pada bagaimana otak kita berpikir. hari ini kita akan bermalas-malasan atau melakukan hal yang luar biasa itu tergantung pada bagaimana otak kita mengambil keputusan.

Maka, tetaplah berpikir positif di tahun ini, karena pikiran yang positif akan membawa kita pada hal-hal yang positif pula. Dunia tidak sekejam yang kita pikirkan, terkadang hal-hal terjadi diluar dugaan kita, ya karena sebenarnya pikiran-pikiran buruk itu hanya dikepala kita.

Kita tak pernah tahu apa yang akan terjadi nanti, maka jalanilah and stay positive!