Berakhirnya suatu hubungan seringkali membawa luka bagi seseorang dan hal itu bisa saja memengaruhi seseorang dalam menjalin lembaran baru percintaannya. Namun, bagi kamu yang mengalami putus cinta, tentu kamu tak ingin mengulangi kesalahan dan luka yang sama dalam menjalin hubungan baru. Nah, berikut ini beberapa hal yang patut kamu perhatikan sebelum menjalin hubungan baru.

1. Kamu sudah berdamai dengan masa lalu.

5 Hal penting yang perlu kamu perhatikan sebelum memulai hubungan baru

Berdamai dengan masa lalu dalam hal ini termasuk kamu sudah memaafkan mantanmu yang dulu. Ketika kamu sudah bisa memaafkan mantanmu yang dulu, kemungkinanmu untuk bisa menyangkut-pautkan kesalahan mantanmu dan kesalahan pacarmu yang sekarang lebih kecil. Ketika kamu sudah bisa memaafkan mantanmu, kamu bisa menjalani hubungan tanpa ada bayang-bayang mengingat kesalahan mantanmu terdahulu. Dan jika di masa lalu kamu memiliki kesalahan fatal terhadap mantanmu, kamu sudah berkomitmen untuk tidak mengulanginya lagi dan tidak akan merasa bersalah secara terus menerus terhadap mantanmu.

2. Kamu sudah mencintai dirimu secara utuh.

5 Hal penting yang perlu kamu perhatikan sebelum memulai hubungan baru

Ini hal yang sering dilupakan seseorang ketika ia menjalin hubungan yang baru. Mencintai dirinya terlebih dahulu. Kenapa ini bisa menjadi penting? Karena dengan mencintai dirimu sendiri, kamu tidak akan haus cinta dari pasanganmu. Kamu tidak akan terus menerus menuntut dia untuk membuktikan cintanya padamu, karena kamu tahu, sekalipun tanpa pasanganmu, kamu juga telah merasakan cinta yang kamu berikan pada dirimu sendiri. Selain itu, kamu juga tentu tidak akan membiarkan pasanganmu untuk memanfaatkanmu, bahkan melakukan hal yang merugikan dirimu sendiri dengan embel-embel bahwa itu adalah pembuktian cintanya padamu. Hal ini karena kamu sudah tahu dengan tepat bagaimana caranya untuk mencintai dirimu sendiri.

3. Kamu sudah yakin bahwa kamu mencintainya secara tulus.

5 Hal penting yang perlu kamu perhatikan sebelum memulai hubungan baru

Ingat! Ketika kamu menjalin hubungan yang baru, kamu harus benar-benar yakin bahwa kamu telah mencintai pasanganmu secara tulus, bukan karena kamu yang takut kelamaan jomblo atau bahkan hanya untuk sekadar melupakan mantan. Hal ini tentu untuk meminimalkan perselisihan yang terjadi di antara kalian. Dengan mencintainya secara tulus, kamu akan lebih menerima dia dan kamu tidak akan menuntut banyak darinya. Pada akhirnya pertengkaran dalam hubungan kalian pun tak akan sering terjadi.

4. Kamu sudah yakin kamu benar-benar mengenalnya.

5 Hal penting yang perlu kamu perhatikan sebelum memulai hubungan baru

Memang sih, mengenal lebih jauh seseorang dapat dilakukan ketika menjalin suatu hubungan yang serius. Tapi dengan kamu benar-benar mengenalnya sebelum menjalin hubungan yang baru, hal ini juga dapat meminimalkan pertengkaran yang terjadi ketika kalian menjalin hubungan. Ketika kamu juga sudah benar-benar mengenalnya, termasuk sikap buruknya, kamu tentu lebih bisa untuk mengantisipasi seandainya sikap buruknya itu muncul dan itu tidak akan menggoyahkan hubungan kalian. Ingat, jangan hanya karena sudah merasa saling suka saja malah membuat kamu buru-buru mengambil keputusan untuk menjalin hubungan dengannya. Lihat lah dia dengan lebih dalam lagi, agar kamu tidak salah langkah lagi untuk memulai hubungan yang baru.

5. Kamu sudah tahu konsekuensi ketika menjalin hubungan dengannya dan menerimanya.

5 Hal penting yang perlu kamu perhatikan sebelum memulai hubungan baru

Hal nomor 5 ini juga sangat penting kamu perhatikan. Kamu perlu tahu apa saja yang akan kamu hadapi ke depannya ketika kamu bersamanya. Mungkin saja ketika kamu menjalin hubungan dengannya, teman-temannya menjadi tidak suka padamu atau mungkin kamu sendiri akan kehilangan banyak waktu pribadimu karena kamu bersamanya, sehingga kamu sangat perlu memikirkan berbagai dampak yang bisa muncul dari hubunganmu bersamanya.

Hal ini juga akan membuatmu terhindar dari penyesalan ketika kamu menjalin hubungan dengannya. Jadi kamu bisa membuat list terlebih dahulu apa yang akan kamu hadapi ke depannya sehingga kamu pun sudah dapat mengantisipasi apabila hal-hal tersebut memang terjadi. Dan tak hanya mengetahui saja, kamu juga harus menerima konsekuensi tersebut, sehingga ketika seandainya memang terjadi, kamu tak akan shock ketika menghadapi hal tersebut.

Nah, itu dia 5 hal yang penting untuk kamu perhatikan. Apabila kamu merasa lima poin ini sudah kamu lakukan, selamat! Kamu sudah siap untuk menjalin hubungan baru. Dan tentunya kamu bisa lebih bahagia dalam menjalani hubungan tersebut tanpa mengulangi kesalahan yang terdahulu.