Rheumatoid arthritisatau yang lebih kita kenal dengan penyakit rematik yaitu kondisi di mana seseorang mengalami masalah pada persendiannya. Rematik bisa muncul pada seluruh sendi, baik itu pada tangan, kaki, pergelangan tangan atau persendian lainnya. Gejala yang bisa ditimbulkan berupa sendi menjadi kaku, bengkak, terasa seperti terbakar atau panas dan yang pasti nyeri.

Gambar di bawah ini contohnya, terjadi rematik di bagian kaki yang menimbulkan bengkak dengan warna kemerahan. Sebetulnya rematik sampai saat ini belum bisa disembuhkan, dan setiap kali kita mendapat pertolongan medis pasti hanya diberikan obat untuk mengurangi gejalanya saja.

4 Bahan alami untuk meringankan gejala rematik pada kaki

Sumber:https://rheumapas.com/

Obat-obatan dari resep dokter antara lain seperti anti nyeri, anti radang, anti rematik, kortikosteroid, dan jenis obat lainnya. Semua obat tersebut kegunaannya tidak jauh beda, namun tahukan kamu bahwa rematik juga bisa diatasi dengan tumbuhan alami?

Gejala rematik juga bisa kita atasi dengan tumbuhan alamiseperti berikut ini.

1. Jahe dan kunyit.

Kamu bisa mencoba salah satu dari tanaman ini untuk diolah menjadi obat rematik. Caranya dengan merebus dan meminum air rebusannya. Dengan jahe yang memiliki sifat anti radang dan kunyit yang bisa mengurangi pembengkakan, tentunya sangat dapat membantu jika penderita rematik mengonsumsinya.

2. Bawang putih.

Masih pada bumbu dapur, ternyata bawang putih juga memiliki khasiat yang bisa diandalkan untuk mngobati rematik. Sama seperti jahe, bawang putih juga memiliki sifat anti radang. Untuk mendapatkan khasiatnya, kamu cukup memakan bawang putih dari menu makanan yang biasa kamu konsumsi.

3. Lada hitam.

Menurut pernyataan yang dikutip dari Arthritis Foundation, ternyata lada hitam juga memiliki sifat anti radang yang bisa kita gunakan untuk mengatasi gejala yang terjadi ketika rematik melanda. Kamu tinggal mengonsumsi makanan yang mengandug lada hitam saja untuk dapat merasakan manfaatnya.

4. Kayu manis.

Bahan alami yag terakhir yaitu kayu manis. Dengan sifat anti radang yang terkandung di dalamnya kamu bisa memanfaatkan kayu manis untuk mengobati rematik. Kamu bisa mencampurkan kayu manis pada masakanatau mengolahnya menjadi teh.

Nah, itulah bahan-bahan alami dari tumbuhan yang bisa kamu manfaatkan untuk mengobati atau lebih tepatnya mengurangi gejala saat rematik melanda. Jika kamu mengonsumsi salah satu bahan alami di atas dan menimbulkan efek yang tidak baik, segeralah berhenti mengonsumsinya. Sebab reaksi terhadap seseorang pasti beda-beda dan usahakan telah berkonsultasi dengan dokter terlebih dahulu.