Brilio.net - Mengajak seseorang menjadi pendamping hidup ialah hal yang berat. Perlu waktu dan cara yang tepat. Maka dari itu banyak pria memutar otak, memilih momen yang tepat untuk melamar kekasihnya.

Beberapa pria merasa melamar dengan cara yang nyeleneh akan meninggalkan kesan pada sang kekasih. Ternyata prediksi tersebut tidak sepenuhnya benar. Beberapa pria justru ditolak mentah-mentah padahal sudah melamar dengan cara yang tak biasa.

Nah yuk, simak 10 kisahnya di bawah ini, sebagaimana dilansir brilio.net dari Thethings, Rabu (1/11).

1. Melamar menggunakan burger.

momen melamar gagal © thethings.com


Seorang pria ingin membuat kejutan pada sang kekasihnya. Ia melamar kekasihnya dengan meletakkan cincin di dalam makanan siap saji. Bukannya mendapat respons positif, sang kekasih justru menangis karena menganggap momen lamaran tersebut hanyalah sebuah guyonan. Lamaran tersebut akhirnya ditolak. Wah, hati-hati memilih metode lamaran ya.

2. Melamar saat pertandingan bola basket.

momen melamar gagal © thethings.com


Beberapa wanita merasa spesial ketika dilamar di tengah kerumunan, khususnya saat pertandingan bola basket. Hal inilah yang mendasari pria ini melamar kekasihnya di pertandingan bola basket. Pria ini menunggu momen ketika dirinya dan sang kekasih tertangkap kamera di lokasi pertandingan. Namun sayang, lamaran pria tersebut ditolak dan sang kekasih meninggalkannya begitu saja.

3. Ditolak di acara TV.

momen melamar gagal © thethings.com


Untuk membuat sang kekasih merasa spesial, beberapa pria memutuskan melamar kekasihnya di acara TV. Momen tersebut diprediksi akan romantis karena kisah cinta mereka disaksikan publik di TV. Sayangnya pria ini bernasib buruk. Lamarannya yang dilangsungkan pada sebuah program TV siaran langsung malah ditolak. Wah bukannya romantis, malah ngenes di depan publik.

4. Melamar di sebuah acara 'Game Show'.

momen melamar gagal © thethings.com


Melamar di program TV seakan menjadi alternatif metode yang romantis. Maka dari itu seorang pria melamar kekasihnya pada acara "game show" pada sebuah acara TV. Sayangnya ia memilih kalimat yang salah saat melamar. Ia mengajak kekasihnya menjadi subjek permainan cinta, mengingat lokasi ia melamar di sebuah "Game Show". Kalimat tersebut dimaknai salah oleh sang kekasih dan dikonotasikan negatif. Sang kekasih pun menangis dan lari.

5. Melamar dengan Lamborghini, malah ditinggal.

momen melamar gagal © thethings.com


Menurut kebanyakan pria, wanita suka dengan pria kaya. Apalagi ke mana-mana memakai Lamborghini. Maka seorang pria mencoba medapatkan hati kekasihnya dengan melamar menggunakan arak-arakan lamborghini. Bukannya diterima, lamaran tersebut justru ditolak begitu saja karena dianggap berlebihan. Sang pria ditinggalkan kekasihnya sambil berlutut hampa di depan gedung tempat lamaran berlangsung.

6. Melamar di foodcourt.

momen melamar gagal © thethings.com


Sekali lagi, banyak pria yang mengira melamar di tempat ramai sebagai wujud romantisme dan keberanian. Ada seorang pria melamar kekasihnya di foodcourt tempat orang makan siang. Ia sudah berpakaian rapi dan menyewa pemain gitar agar romantis. Namun sayang, pria tersebut justru ditolak sang kekasih lantaran malu dilamar di foodcourt. Kalau pilih tempat lamaran hati-hati, ya.

7. Melamar di tengah lapangan basket saat berlangsungnya pertandingan.

momen melamar gagal © thethings.com


Seorang pria mencoba menciptakan momen romantis dengan melamar kekasihnya di tengah lapangan basket. Prosesi lamaran tersebut disaksikan para penonton pertandingan basket. Bukannya mendapat sambutan riuh para penonton karena momen romantis, pria ini malah harus menanggung malu. Kekasih pria ini menolaknya dan pergi begitu saja meninggalkan sang pria di tengah lapangan basket.

8. Melamar di tengah jalan.

momen melamar gagal © thethings.com


Menunjukan momen romantis lamaran di depan publik tidak selalu berjalan mulus. Seorang pria melamar kekasihnya di tengah jalan. Bukannya diterima, ia justru ditolak sang kekasih. Cara melamar tersebut dianggap mempermalukan.

9. Melamar di tengah danau.

momen melamar gagal © thethings.com


Momen melamar harus spesial. Untuk menciptakan kesan tersebut, seorang pria melamar kekasihnya di tengah danau. Namun sayang sekali, cincin lamaran masuk ke danau.

10. Melamar di TV nasional.

momen melamar gagal © thethings.com


Seorang pria mendapat kesempatan diliput dalam TV nasional karena memenangkan sebuah game. Momen tersebut dimanfaatkan si pria untuk melamar kekasihnya. Tak disangka lamaran tersebut tidak meninggalkan kesan pada kekasihnya, malah sang kekasih merasa aneh.