Makanan yaitu bahan yang biasanya berasal dari hewan atau tumbuhan dan dimakan oleh makhluk hidup untuk mendapatkan tenaga dan nutrisi. Semua orang tentunya suka makan, namun jika berkunjung ke beberapa negara ini terdapat beberapa makanan yang dilarang. Berikut adalah 4 makanan yang dilarang di berbagai negara dirangkum dari berbagai sumber (24/07).

1. Permen karet di Singapura.

Sering dijumpai, 4 makanan ini ternyata terlarang di negara tertentu

Di Singapura, mengunyah permen karet adalah tindakan melanggar hukum. Bagi yang hobi traveling dan merencanakan pergi ke Singapura, pastikan tidak membawa permen karet. Jika tetap bersikeras membawa dan mengunyah permen karet di sepanjang perjalanan Singapura, siap-siap saja kena denda. Seperti yang dilansir dari laman hai.grid.id (05/06), Singapuramelarang permen karet pada tahun 1992 dalam upaya untuk menjaga jalanan agar bersih dan bebas dari kotoran dan sampah.

Menurut hukum Singapura, tindakan mengunyah permen karet ini dapat diasosiasikan dengan kegiatan menyampah yang mengotori fasilitas publik. Denda yang diberikan pun tidak tanggung-tanggung yaitu 500-1000 Dollar Amerika bagi mereka yang melanggar pertama kali.

Bagi mereka yang berkali-kali melanggar dapat dikenakan denda sampai 2000 Dollar Amerika dan diharuskan melakukan Corrective Work Order (CWO). Mereka yang melakukan CWO karena menyampah dipakaikan jaket dengan warna terang dan ditugaskan untuk membersihkan fasilitas publik. Media juga diundang untuk meliput kegiatan hukuman tersebut untuk menimbulkan efek malu dan jera.

2. Saus tomat di Prancis.

Sering dijumpai, 4 makanan ini ternyata terlarang di negara tertentu

Prancis terkenal sebagai surga makanan yang tersohor ke seluruh dunia. Dengan alasan melindungi masakan tradisional, pemerintah Prancis mengeluarkan sebuah aturan unik pada tahun 2011. Isinya, melarang penggunaan saus tomat pada makanan. Sebetulnya saus tomat ini tidak sepenuhnya dilarang, namun penggunaannya menjadi dibatasi khususnya pada anak.

Prancis melarang penggunana saos tomat di sekolah-sekolah. Seperti yang dilansir dari laman viva.co.id (06/10), saus tomat dan mayonnaise hanya diizinkan untuk dikonsumsi bersama keripik kentang, dan hanya sekali dalam seminggu. Tentu saja, saus tomat tidak akan dihidangkan dengan hidangan tradisional seperti sapi panggang. Sebelumnya, pemerintah Inggris juga menyarankan mengurangi penggunaan saus tomat di sekolah-sekolah pada 2008. Alasannya, saus tomat mengandung gula dan garam yang sangat tinggi sehingga dapat memicu obesitas.

3. Kinder Surprise Eggs di Amerika Serikat.

Sering dijumpai, 4 makanan ini ternyata terlarang di negara tertentu

Kinder Joy adalah produk cokelat dalam kemasan berbentuk telur. Selain cokelat, di dalam kemasan terdapat mainan kecil yang menjadi daya tarik utama bagi produk ini.Dijual sejak 1974 oleh Ferrero SpA dari Italia, Kinder Joy adalah salah satu jajanan cokelat paling laris di dunia. Pelarangan ini disebabkan karena makanan tersebut mengandung bahan yang tak bergizi. Selain itu produk makanan ini dianggap berbahaya karena dapat membuat anak-anak kecil tersedak karenamereka mungkinbisa keliruuntuk memakan mainan di tengah cokelat.

4. Jelly Cup di European Commission.

Sering dijumpai, 4 makanan ini ternyata terlarang di negara tertentu

Bila pergi berkunjung ke negara di Eropa termasuk Inggris, jangan berharap bisa menemukan makanan satu ini. Jelly Cup merupakan jenis makanan yang dilarang di semua Negara Eropa. Seperti yang dilansir daricarimakan.co.id (05/07), alasannya sangat sederhana, Jelly Cup mengandung zat adiktif E425 yang dikenal dengan sebutan Konjac. Di mana material ini membuat makanan menjadi licin. Ukuran Jelly Cup pun terlampau besar. Sehingga bisa jadi orang yang menelan tersebut akan tersedak.