Tumbuhnya kista di suatu bagian tubuh memang kerap membuat penderita panik dan khawatir. Lantas, apa itu kista? Dan penyakit kista disebabkan oleh apa?

Kista merupakan kondisi di manamuncul benjolan di tubuh yang berbentuk kapsul atau katong tertutup berisi cairan, gas, kulit, rambut, atau semisolid, dan dapat tumbuh di jaringan tubuh mana saja.Kista sendiri merupakan benjolan atau jenis tumor yang bersifat jinak atau non-kanker. Kista juga dapat tumbuh dengan ukuran yang beragam, mulai dari kecil hingga sangat besar. Meski tidak berbahaya seperti kanker, namun kista dapat menghimpit organ yang berada di dekatnya. Hal ini tergantung pada lokasi kista tersebut berada.

Berikut ini adalah jenis kista yang paling umum:

1.Kista ovarium, yakni kista yang tumbuh pada indung telur, baik di dalam maupun di permukaan indung telur.

2.Kista otak, di mana kondisi ini berbeda dengan tumor otak, sebab tidak berasal dari jaringan otak.

Kista merupakan kondisi yang dapat terjadi pada siapa pun dan di usia berapa pun.

Penyebab kista.

Penyakit kista disebabkan akibat adanya kondisi penyumbatan yang mengakibatkan penumpukan cairan atau udara. Penyumbatan ini dapat disebabkan oleh faktor genetika, infeksi, dan penyebab lainnya.

Selain itu, ada beberapa faktor penyebab penyakit kista yang dapat memperburuk kondisinya. Di antaranya adalah sebagai berikut.

- Faktor turunan

- Adanya infeksi

- Tumor

- Adanya kecacatan pada sel

- Inflamasi kronis

- Adanya kelainan pada perkembangan embrio

- Penyumbatan pada saluran tubuh

- Cedera

Faktor lainnya yang juga dapat meningkatkan risiko tumbuhnya kista di tubuh adalah faktor usia, kemoterapi dengan tamoxifen, endometriosis, sindrom ovarium polikistik (PCOS), hingga penggunaan obat penubur kandungan.

Pengobatan kista.

Dalam sebagian besar kasus, kista dapat menghilang dengan sendirinya seiring berjalannya waktu, sehingga tidak memerlukan pengobatan khusus. Pengobatan kista sendiri akan bergantung pada penyebab dan tingkat keparahannya. Jika kista menyebabkan timbulnya gejala yang mengganggu, maka kamu perlu melakukan pengobatan medis.

Kista yang semakin besar dan menimbulkan gejala dapat diatasi melalui prosedur operasi. Terkadang dokter juga akan melakukan pengobatan dengan mengeringkan atau memasukkan jarum ke dalam rongga. Hal ini berguna untuk mengeluarkan isi cairan di dalam kista.