Anda mungkin sudah sering kali mendengar tentang kabel USB OTG (Universal Serial Bus On The Go). Biasanya USB OTG ini hanya digunakan sebagai media perantara atau penyambung flashdisk ke smartphone yang sudah mendukung fungsi USB OTB itu sendiri.

Ternyata ada lagi fungsi lain yang dapat dimanfaatkan dari fitur USB OTG pada smartphone loh! Berikut hal menarik yang dapat dilakukan dengan USB OTG.

1. Dihubungkan dengan USB Keyboard

Ini 5 fungsi tak terduga dari kabel USB universal

Mungkin anda pernah mendengar ini, disini anda bisa menghubungkan keyboard eksternal anda ke perangkat Smartphone anda. Hal ini jelas memudahkan anda ketika melakukan aktifitas sehari-hari. sebab banyak orang kurang nyaman dengan keyboard Touchscreen kala mereka sedang Chatting atau mereka yang gemar menuiis berita atau informasi. Jelas ini sangatlah membantu mereka ketika chatting dan menulis berita yang cukup panjang.

2. Dihubungakan dengan USB Joystick

Ini 5 fungsi tak terduga dari kabel USB universal

Untuk yang satu ini, pas sekali bagi anda yang senang bermain game. Kabel USB OTG akan sangat membantu bermain game-game komputer yang mulai bermunculan di android. Joystick dengan USB kabel yang biasa digunakan di komputer anda sekarang bisa digunakan juga dalam Smartphone anda melalu perantara USB OTG.

3. Dihubungakan dengan USB Sound Card

Ini 5 fungsi tak terduga dari kabel USB universal

Anda senang karaoke atau mendengarkan musik lewat aplikasi di Smartphone anda? Mungkin ini salah satu fungsi lain dari USB OTG. Sebenarnya smartphone ada telah di lengkapi port output untuk sound, namun kita bisa menambahkan output sound melalui USB Sound Card lewat perantara USB OTG. Berbagai jenis dan type USB Sound Card yang ada di pasaran jelas membuat kita banyak pilihan, mulai dari kualitas suara yang keluar hingga banyaknya port output yang disediakan.

4. Dihubungakan Ke USB Fan

Ini 5 fungsi tak terduga dari kabel USB universal

Fungsi lain dari USB OTG ini adalah sebagai perantara dengan USB Fan yang bisa anda dapatkan dipasaran. Jelas, hal ini dapat membantu anda dikala cuaca yang sedang panas atau mungkin bisa dimanfaatkan sebagai pendingin ponsel anda sendiri.

5. Digunakan untuk membuat Powerbank

Ini 5 fungsi tak terduga dari kabel USB universal

Bukanlah hal yang mengherankan jika kebutuhkan akan daya tahan baterai yang lama pada smartphone menjadi kebutuhan utama masyarakat saat ini. Mereka pun panik ketika mengetahui smartphone daya baterainya melemah. Melalui USB OTG kamu bisa membuat smartpun menjadi sebuah powebank bagi smartphone lainnya yang kamu miliki atau perangkat lainnya seperti sportcam atau mini Mp3 bisa kamu lakukan dengan USB OTG ini.