Pelajar Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) asal Lampung Dhea Amanda (17) meninggal, (1/10) saat mengikuti Pendidikan Dasar (Diksar).

1. Bercita-cita menjadi Seorang Praja

Lulusan SMAN 2 Bandar Lampung ini memang sejak dulu bercita-cita menjadi seorang Praja. Diinformasikan adik Dhea, Amalia Putri, selain mempersiapkan akademik, Dhea juga diet untuk menjaga berat badannya stabil.

2. Akan Segera Berulang Tahun

Sembilan hari lagi, Dhea genap berusia 18 tahun pada tanggal 9 Oktober 2017.

3. Nonaktifkan dan Hapus Foto di Medsos

Setahun yang lalu Dhea memang sudah menonaktifkan akunnya di Face Book. Dhea juga menghapus foto-foto di akun Instagramnya. Instagram Dhea hanya berisi sebuah postingan foto bersama teman-teman SMA. Foto ini diunggah pada tanggal 2 April dan mendapat seribu like.

4. Akan segera dilantik

Usai Diksar, para pelajar IPDN angkatan 28 ini, termasuk Dhea dijadwalkan kembali ke Jatinangor tanggal 7 Oktober. Selanjutnyamengikuti pelantikan pada tanggal 17 Oktober 2017.

5. Sering Telpon Keluarga

Menurut informasi keluarga, Dea Amanda sering telepon keluarga di pagi hari dan mengabarkan keadaannya saat di IPDN. Dhea juga dikenal baik dan perhatian dengan keluarga.

6. Sakit Perut Ketika Olahraga

Sekitar pukul 08.00 Wib Dhea ketika olahraga tiba-tiba mengeluh sakit perut. Almarhum sempat diberi pertolongan, namun tidak tertolong.

7. Pendiam, Tidak Neko-neko

Selama hidup almarhum gadis manis ini, dikenal keluarga dan sahabatnya sebagai pribadi pendiam dan tidak neko-neko.

8. Pesan Terakhir

Almarhum berpesan kepada adiknya untuk melihat Instagramnya. "Tadi pagi subuh nelepon papa, bilang keadaannya sehat-sehat saja, lalu sms saya, pesan untuk melihat IG-nya, lalu kalau ada yang nanya tolong dijawab," ungkap Amalia.