Hampir semua orang baik pria maupun wanita, selalu menginginkan kulit tubuhnya cerah. Kepercayaan diri akan meningkat, jika kulit kita putih, cerah, sehat dan berseri. Namun, aktivitas sehar-hari kita tidak dipisahkan dari lingkungan luar, sehingga sudah pasti kulit kita akan langsung terpapar sinar matahari.

Hal ini menjadikan warna kulit di beberapa area tubuh kita menjadi gelap dan kusam. Adapun yang sudah pasti menjadi gelap dan kusam adalah tangan dan kaki. Penyebabnya adalah, kulit merupakan bagian tubuh yang memproduksi melanin. Fungsi dari melanin sendiri adalah, untuk melindungi diri dari paparan sinar matahari.

Semakin banyak melanin yang diproduksi, maka kulit akan semakin gelap. Sudah pasti, produksi melanin di tangan dan kaki lebih banyak dibandingkan area lain yang tertutupi. Hal ini disebabkan, tangan dan kaki merupakan area tubuh yang langsung bersentuhan dengan sinar matahari, ketika kita berada di luar ruangan. Sehingga, kedua area tubuh ini membutuhkan melanin yang lebih banyak agar tetap terlindungi.

Gelap dan kusamnya warna kulit di dua area ini, tentu akan mengganggu penampilan kita. Dilansir dari sindonews.com (22/5/18), ada beberapa tips yang bisa diterapkan untuk mencegahnya, yaitu:

1. Perasan Lemon

Lemon merupakan salah satu bahan alami yang digunakan sebagai pemutih, sehingga bisa dimanfaatkan untuk mencerahkan area-area gelap pada tubuh. Cara penerapannya cukup sederhana, kita hanya perlu air perasan lemon, kemudian digosokkan ke tangan dan kaki. Biarkan selama kurang lebih 15 menit agar mengering. Setelah itu, cuci atau bilas dengan air biasa.

2. Masker dari Yogurt

Terdapat kandungan asam laktat di dalam yogurt, yang bisa memutihkan dan mencerahkan kulit gelap. Caranya adalah dengan menyapukan satu sendok teh yogurt ke tangan dan kaki, lalu biarkan hingga mengering. Langkah berikutnya adalah, dengan mencucinya menggunakan air bersih, sambil dipijat-pijat beberapa menit.

3. Parutan Mentimun

Mentimun merupakan salah satu sumber Vitamin A yang berfungsi untuk mengontrol produksi melanin pada kulit. Caranya adalah, balurkan parutan mentimun pada area tangan dan kaki, tunggu sampai 15 menit, kemudian bersihkan. Penggunaan rutin selama minimal sebulan, akan memberikan hasil yang maksimal.

4. Perasan Jeruk

Selain perasan lemon, perasan jeruk juga ampuh untuk mengatasi kulit gelap. Kandungan Vitamin C pada jeruk, bermanfaat untuk memutihkan dan mencerahkan kulit, karena bisa mengatasi hiperpigmentasi. Cara penggunaannya sama dengan perasan lemon, yaitu dibalurkan ke bagian kulit yang gelap, tunggu sampai 15 menit, lalu bilas atau cuci dengan air bersih.

5. Tomat

Beberapa zat yang baik untuk memutihkan dan mencerahkan kulit, terdapat pada tomat. Beberapa di antaranya adalah lycopene dan antioksidan. Dua zat ini sangat berfungsi untuk melindungi kulit dari sinar matahari. Kulit menjadi cerah, karena ada kandungan Vitamin C di dalam tomat.

Demikian. Semoga bermanfaat.

Sumber Referensi : sindonews.com

Images : wikicantik.com