Jamur dermatofita E.Floccosum, T. Rubrum, dan T. Mentagrophytes menyebabkan tinea kruris. Biasanya mengenai daerah selangkangan atau sisi paha atas bagian dalam, dapat terjadi di kedua paha atau di salah satu paha saja. Keluhan utama adalah rasa gatal yang dapat hebat, terlebih jika kondisi kulit berkeringat. Lesi berbatas tegas, tepi meninggi yang dapat berupa bintil-bintil kemerahan atau lenting-lenting kemerahan, atau kadang terlihat lenting-lenting yang berisi nanah. Bagian tengah menyembuh berupa daerah coklat kehitaman bersisik. Garukan terus-menerus dapat menimbulkan gambaran penebalan kulit.

Jamur lain yang sering mengenai daerah lipatan kulit, terutama ketiak, bagian bawah payudara, bagian pusat, lipat bokong, selangkangan, dan sela antar jari; adalah candida. Dapat juga mengenai daerah belakang telinga, lipatan kulit perut, dan glans penis (balanopostitis), sela jari tangan biasanya antara jari ketiga dan keempat, pada sela jari kaki antara jari keempat dan kelima. Keluhan berupa gatal yang hebat, kadang-kadang disertai rasa panas seperti terbakar dan basah.

Sayang sekali kami memiliki kesulitan untuk melakukan pemeriksaan fisik, karena sebenarnya untuk kelainan kulit, adalah penting untuk melakukan pemeriksaan dengan melihat langsung Uji Kelainan Kulit tersebut. Untuk itu, kami sarankan Anda mengunjungi segera dokter untuk pemeriksaan langsung sehingga dapat segera terdiagnosis dan mendapatkan penanganan yang optimal, agar tidak terjadi perburukan keadaan yang akan semakin mengganggu Anda. Diagnosis hanya berdasarkan cerita tanpa dilihat langsung sangat berisiko menjadi diagnosis yang tidak tepat.

Selain pengobatan diperlukan juga menjaga agar daerah lipat paha tetap bersih dan tidak lembab. Mandi minimal 2 kali sehari, dan mengganti pakaian dalam bila sudah lembab. Selain itu infeksi jamur ini juga dapat menyebar ke bagian kulit lainnya bila Anda menggaruk bagian yang terinfeksi dan kemudian menyentuh bagaian tubuh lainnya sebelum mencuci tangan. Untuk itu pastikan Anda mencuci tangan Anda setelah menggaruk dan mencuci dengan bersih setiap pakaian (tidak dipakai ulang beberapa kali) untuk menghindari penularan dan penyebaran dan kekambuhan kembali. Pengobatan untuk jamur biasanya membutuhkan waktu yang agak lama, bisa mencapai 2-4 minggu.