Menonton drama Korea nampaknya menjadi hobi baru bagi sebagian orang setelah kebijakan di rumah aja diberlakukan. Beberapa drama Korea lawas juga muncul kembali dan menjadi perbincangan hangat di dunia maya. Salah satu drama korea yang kembaliboomingialah Reply 1988 atau Answer Me 1988. Dian Sastro hingga Nicholas Saputra bahkan beberapa kali memberikan rekomendasi untuk menonton drama ini.

Nah, kalau kamu merasa jatuh cinta sama Reply 1988, kamu juga harus mencoba jatuh cinta sama drama lain karya sutradaranya, nih! Berikut ini drama lain besutan sutradara Reply 1988 yang harus kamu tonton waktu lagi di rumah aja.

1. Hospital Playlist.

4 Drama yang tak boleh dilewatkan setelah nonton Reply 1988

Wise Doctor Life atau yang lebih dikenal dengan judul Hospital Playlist merupakan karya terbaru dari Shin PD dan juga Penulis Lee yang merupakan rangkaian dari series wise life. Drama ini baru saja menyelesaikan season 1-nya pada 28 Mei 2020 lalu.

Hospital Playlist sendiri menceritakan tentang persahabatan lima orang dokter spesialis yang bekerja di Rumah Sakit Yulje yang selalu meluangkan waktu untuk melakukan latihan band. Selain menceritakan lima tokoh utama, Hospital Playlist juga menceritakan kehidupan pasien, dokter dan perawat di rumah sakit.

Drama ini dibintangi oleh Kim Dae Myung, Jo Jung Seok, Jeon Mi Do, Jung Kyung Ho dan Yeo Yoon Seok. Sama seperti drama lain dari Shin PD, drama ini juga memberikan nuansa persahabatan yang kental, kisah percintaan, dan tidak lupa komedi. Rencananya drama ini akan dibuat sebanyak 3 season dan season ke-2 akan tayang pada tahun 2021.

2. Prison Playbook.

4 Drama yang tak boleh dilewatkan setelah nonton Reply 1988

Wise Prison Life atau yang biasa dikenal dengan nama Prison Playbookmerupakan drama pertama dari rangkaian series wise life yang dibuat oleh Shin PD. Prison Playbook menceritakan tentang seorang atlet bisbol yang harus mendekam di penjara karena melawan pelaku kekerasan seksual saat berkunjung ke apartemen adiknya. Selain itu, drama ini juga menceritakan tentang kehidupan sipir dan napi di dalam penjara.

Dari drama ini juga kamu bisa tahu kalau nggak semua orang baik itu baik dan nggak semua orang jahat itu jahat. Drama ini dibintangi oleh Park Hae Soo, Jung Kyung Ho, Krystal F(X), Jung Hae In serta Seung Yoon Winner. Buat kamu yang mau mulai nonton, Prison Playbook cocok banget kalau kamu tonton saat hujan karena ost dari drama ini bisa menenangkan hatimu.

3. Reply 1994.

4 Drama yang tak boleh dilewatkan setelah nonton Reply 1988

Loh, kok namanya hampir sama kayak Reply 1988? Kok beda tahunnya doang? Yup, Reply 1994 merupakan 'kakak' dari 1988 atau anak tengahnya Shin PD dari Reply series. Samaseperti Reply 1988, Reply 1994 juga dipenuhi dengan suasana kekeluargaan dan persahabatan yang kental.

Dibintangi oleh Yoo Yeon Sook, Jung Woo, Go Ara, Baro, Son Hoo Jun, Kim Sung Kyun dan Dohee, Reply 1994 menceritakan tentang kehidupan anak muda yang ngekos di rumah yang sama dan memiliki karakter yang berbeda serta menampilkan beberapa kejadian yang sempat terjadi di Korea Selatan tahun 1994. Selain itu, permainan 'husband hunting' di Reply 1994 lebih kerasa, jadi siap-siap penasaran ya.

4. Reply 1997.

4 Drama yang tak boleh dilewatkan setelah nonton Reply 1988

Nah, ini dia anak pertama dari Shin PD yang juga merupakan anak pertama dari rangkaian series Reply.Reply 1997 lebih menyoroti tentang anak-anak muda yang mengidolakan idolanya karena pada tahun 1997 sedang banyak banget bermunculan idol group di dunia entertainment Korea Selatan dan sebagai awal dari munculnya Korean Wave di Korea. Dibintangi oleh Seo In Guk, Jung Eun Ji, Hoya dan Eun Ji Won, Reply 1997 sukses menjadi drama hits pada tahun 2012.

Nah, itu dia beberapa drama karya Shin PD yang bisa kamu tonton sambil nemenin stay at home kamu. Oh ya, selain dramanya, ost yang dipake dari series-seriesnya Shin PD juga dikenal bagus-bagus lho. Jadi, selamat menonton drama Shin PD dan mendengarkan ost-nya, ya.