Brilio.net - Punya anak yang berbakti tentu jadi kebahagiaan tersendiri bagi orang tua. Bagaimana tidak, seorang anak yang merupakan darah daging bagi orang tuanya, telah mampu memberikan hal-hal yang menyenangkan.

Apalagi kalau sang anak sudah tumbuh dewasa dan berhasil menjadi sosok yang melampaui pencapaian orang tua alias lebih sukses. Alangkah istimewanya punya anak seperti itu.

Nyatanya, hal tersebut benar-benar terjadi. Baru-baru ini di media sosial tengah viral sebuah momen seorang bapak yang berprofesi sebagai guru diberikan momen spesial oleh anaknya.

Momen yang dibagikan sang anak ini ternyata menyimpan latar kisah haru. Melalui akun Instagramnya @rahyu64, seorang wanita yang berprofesi sebagai pilot membagikan kisah sekaligus momen haru dengan sang ayah.

Wanita ini berhasil membuktikan bahwa ia mampu meraih cita-citanya hingga membawa sang ayah 'terbang' untuk pertama kalinya. Tidak sekadar 'terbang', karena sang anak yang akan menjadi pilot untuk menerbangkan pesawat yang dinaiki ayahnya.

Momen ini lantas menjadi sorotan hingga bisa menjadi inspirasi. Tergambar wajah yang begitu ceria dari ayahnya. Saat sang ayah memasuki kabin pesawat, tak lupa pilot wanita ini mencium tangan pria spesialnya tersebut. Tak lupa ia juga memberikan ciuman pipi kanan dan kiri yang hangat untuk ayahnya.

Momen guru naik pesawat yang dipiloti anaknya Instagram

foto: Instagram/@rahyu64

"Beliau ayahku. Satu satunya ayah buat hidupku. Beliau yang pertama kali mengumandangkan Adzan di telinga kananku," tulis sang pilot wanita mengungkap kisah kehidupannya, dikutip brilio.net, Sabtu (24/2).