Brilio.net - Salah satu hal penting yang nggak boleh luput dipersiapkan saat menikah adalah makeup, terutama bagi pengantin wanita. Meski repot, namun banyak yang pengen didandani dengan maksimal di hari pernikahannya. Bagian ini memang terkadang menguras waktu, nggak salah kalau banyak yang rela dirias sampai berjam-jam. Sebetulnya lama proses makeup pengantin itu tergantung look yang diinginkan.

Tapi rata-rata MUA menghabiskan waktu 3-4 jam untuk makeup. Artinya, kalau acara akadnya dilangsungkan sekitar jam 08.00 atau 09.00 pagi, berarti makeup-nya bisa dari jam 04.00 subuh. Hal itu lumrah terjadi bagi mereka yang hendak akad di pagi hari. Apalagi jika riasan yang dibuat cukup kompleks, otomatis lebih pagi lebih baik.

Sebagaimana yang dilakukan oleh wanita bernama Pipin Oktary ini. Di hari pernikahannya, wanita ini memilih untuk merias sendiri wajahnya di hari bahagianya. Meski begitu, hasil riasan yang ia poles sendiri hasilnya tak kalah sempurna layaknya menggunakan jasa MUA. Lewat unggahannya, ia pun membagikan momennya saat merias.

makeup nikahan sendiri © TikTok

foto: TikTok/@pipinoktary2

"Perjuangan makeup sendiri dari jam 4 subuh, beginilah kalo yang nikah MUA," tulisnya di kolom keterangan, dikutip brilio.net dari TikTok @pipinoktary2 pada Jumat (30/6).

 

 

Rupanya, keahlian makeup yang dimiliki Pipin memang di atas rata-rata dibanding orang biasa. Ternyata di keseharian Pipin memang berprofesi sebagai seorang MUA. Karena pekerjaannya tersebut, ia bisa mendandani diri sendiri sesuai dengan keinginannya. Pipin bahkan menghias tangannya sendiri menggunakan henna model tempel. Tentu ada rasa kebanggaan sendiri jika hasilnya sukses.

makeup nikahan sendiri © TikTok

foto: TikTok/@pipinoktary2

Tak hanya itu, dengan makeup sendiri, Pipin otomatis menghemat budget pernikahan hingga Rp 5 sampai Rp 10 juta, lho. Hal yang tentu tidak semua orang bisa lakukan ini membuat iri. Selain makeup sendiri, Pipin juga menggunakan wardrobe sendiri. Mulai dari menggunakan hijab sampai memakai baju untuk akad. Dia hanya dibantu untuk pemasangan headpiece saja.

makeup nikahan sendiri © TikTok

foto: TikTok/@pipinoktary2

Untuk hasilnya, tidak usah ditanya lagi. Tentu saja cantik dan manglingi seperti pada umumnya. Bukan riasan khas ala pengantin Jawa maupun Sunda, Pipin justru membuat Korean Look yang cocok dengan wajahnya yang kecil dan bulat itu.

Melihat hasil riasan tersebut, warganet malah gagal fokus dengan wajah Pipin. Selain memesona dengan skill makeupnya, wajahnya usai dimekaup sendiri justru disebut mirip idol K-Pop Kim Chae-won dari anggota girl band LE SSERAFIM.

makeup nikahan sendiri © TikTok

foto: TikTok/@pipinoktary2

Video yang diunggah pada Selasa (23/5) itu sukses menuai perhatian dari warganet. Postingan Pipin sudah disaksikan lebih dari delapan juta kali dan mendapat 443 ribu tanda suka.

"Mba tau kim chaewon gk artis korea anggota grulgrup lesserafim? Mbanya sekilas mirip sama dia," ujar cloudymooo_.

Udh hemat 5-10jt buat make up, uangnya bisa buat keperluan lain," ungkap Ninda luciana.

Kalo ada yg nanya, siapa yg makeup in, terus jawab saya sendiri, ada rasa bangga tersendiri kalo aku sih,, sukses terus kakak," kata newan110.

"Pake kaca se uprit lagi ya allah keren hebat kakak nya," imbuh anjanisusanti.

 

@pipinoktary2 Perjuangan makeup sendiri dari jam 4 subuh, beginilah kalo yang nikah MUA #makeupnikah #nikahmakeupsendiri #muanikah #makeupwedding #serbamandiri #makeupsendiri #selfmakeup #weddingmakeup #viraltiktok #fyp #flks #lfl #fff #weddingtiktok #minangrancak #tiktokid #minangfyp #minangpride #inigayague #xyzbca Ghibli-style nostalgic waltz - MaSssuguMusic