Dilansir dari hellosehat.com, ada beberapa manfaat dari bermainbermain hujan yang jarang diketahui oleh para orang tua.Simak ulasannya berikut ini.

1. Menambah pengetahuan anak

Orang tua dapat menemani anak saat bermain hujan sambil menjelaskan secara sederhana mengenai hujan, dari mana hujan berasal, apa bahayanya jika bermain hujan terlalu lama, atau segala pertanyaan yang dilontarkan si kecil tentang hujan dan alam.

2. Menambah kemampuan fisik dan motorik

Anakakan melakukan daya gerak yang dapat merangsang sensor motorik. Misalnya ketika mereka melompat-lompat kegirangan ketika bermain di bawah hujan, kepala melihat ke atas untuk mencoba mengetahui sumber turunnya hujan, menadah hujan dengan telapak tangan, hingga merasakan sensasi perubahan suhu tubuh yang semula hangat atau normal menjadi dingin.

3. Merangsang kreativitas dan imajinasi anak

Saat anak bermain di bawah hujan, daya khayal dan kreativitas mereka pun muncul dengan sendirinya. Mulai dari bermain perahu kertas di genangan air hingga menyiram tanaman dengan hujan. Imajinasi tesebut biasanya sering muncul di kala mereka sedang bermain hujan. Hal ini tentu dapat merangsang anak untuk berpikir kreatif dengan cara yang menyenangkan.

Ternyata bermain hujan ada manfaatnya untuk anak lho 1.bp.blogsot.com

Akan tetapi, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan sebelum anak bermain di bawah hujan diantaranya, pastikan kondisi fisik anak sedang fit dan bugar.Jangan bermain hujan di kala hujan pertama turun setelah lama tidak hujan, sebab di saat itu sedang terjadi pembersihan polusi udara sehingga kotoran dan debu di udara akan turun bersama hujan. Hal ini tentunya tidaklah baik bagi anak.

Dan terakhir, selepas bermandikan hujan segera lepas pakaian anak dan mandikan ia dengan air hangat. Jangan lupa berikan ia minuman dan makanan hangat agar suhu tubuhnya kembali normal.

Jadi, sudah siapkah anak kamu bermain dengan gembira di bawah hujan?