Otak memang merupakan organ yang kecil, namun perannya bagi tubuh sangatlah besar. Oleh karena itu, menjadi sebuah kewajiban untuk senantiasa menjaganya agar tetap sehat.

Namun, tanpa kita sadari, ternyata beberapa kebiasaan bisa jadi pemicu gangguan pada otak. Seperti yang dilansir dari steptohealth.com, sedikitnya ada enam kebiasaan yang berdampak buruk bagi otak, seperti:

1. Konsumsi gula yang berlebihan.

6 Kebiasaan ini nggak disadari ternyata bisa merusak otak

foto: pixabay.com

Mengkonsumsi gula secara berlebihan dapat memperburuk metabolisme dan mencederai otak. Selain itu, gula juga dapat meningkatkan rasa gelisah, depresi, dan pikun. Sebagai gantinya, direkomendasikan mengkonsumsi gula alami, seperti madu dan gula kelapa atau stevia.

2. Melewatkan sarapan.

6 Kebiasaan ini nggak disadari ternyata bisa merusak otak

foto: pixabay.com

Sarapan adalah aktivitas yang sangat penting. Dan hanya sarapan sehat yang bisa meningkatkan kesehatan, ketajaman, dan daya pikir otak.

Melewatkan sarapan, berarti Anda telah menghilangkan asupan energi utama otak, akibatnya otak akan mengalami keterlambatan perkembangan.

3. Merokok.

6 Kebiasaan ini nggak disadari ternyata bisa merusak otak

foto: pixabay.com

Merokok berarti Anda telah memasukan racun pada tubuh, terutama otak Anda. Racun tersebut dapat mempercepat penuaan pada otak, selain itu juga dapat memperbesar risiko terkena kanker dan gangguan mental.

4. Kurang minum.

6 Kebiasaan ini nggak disadari ternyata bisa merusak otak

foto: pixabay.com

Kurangnya pasokan air pada tubuh adalah awal dari permasalahan pada otak. Kekurangan cairan dapat menurunkan tingkat energi pada otak, sehingga otak akan kesulitan untuk konsentrasi. Selain itu, perkembangan otak juga akan terganggu dan juga memperbesar peluang demensia.

5. Kurang tidur.

6 Kebiasaan ini nggak disadari ternyata bisa merusak otak

foto: pixabay.com

Kekurangan tidur bisa memperburuk produktivitas otak, terutama pada bagian lobus frontal, yaitu bagian yang bertanggung jawab atas daya kreativitas seseorang. Bahkan, kurang tidur juga bisa meningkatkan hormon stress, sehingga Anda akan merasa masalah selalu bertambah setiap saat.

6. Paparan polusi.

6 Kebiasaan ini nggak disadari ternyata bisa merusak otak

foto: pixabay.com

Paparan polusi memang sangat berbahaya. Keberadaanya dapat mengurangi asupan oksigen ke otak. Ini jelas dapat memperbesar risiko terkena demensia.