×
Sign in

Hello There

Sign In to Brilio

Welcome to our Community Page, a place where you can create and share your content with rest of the world

  Connect with Facebook   Connect with Google
Singang ikan segar, kuliner khas Sumbawa yang menggugah selera

0

Jalan-Jalan

Singang ikan segar, kuliner khas Sumbawa yang menggugah selera

Di Sumbawa ada beberapa tempat untuk menikmati kelezatan singang ikan. Kamu pun bisa membuatnya sendiri dengan resep yang cukup sederhana.

Disclaimer

Artikel ini merupakan tulisan pembaca Brilio.net. Penggunaan konten milik pihak lain sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Silakan klik link ini untuk membaca syarat dan ketentuan creator.brilio.net. Jika keberatan dengan tulisan yang dimuat di Brilio Creator, silakan kontak redaksi melalui e-mail redaksi@brilio.net

yazird naim

01 / 11 / 2019 11:40

 

 

Pesona Lombok dan Sumbawa nggak berhenti pada wisata alamnya saja. Kedua pulau ini, mewakili pulau-pulau lainnya di Nusa Tenggara Barat sebagai destination branding dalam rangka mempromosikan potensi pariwisata daerah NTB ke mancanegara sekaligus untuk mendukung branding Pesona Indonesia dan Wonderful Indonesia sebagai country branding.

Kedua pulau ini, sebagai sekilas penampakan wajah Nusa Tenggara Barat. Selain memiliki alam yang memang memesona juga menyimpan pesona lain, yaitu kuliner yang mantap jiwa. Khusus di artikel kali ini saya akan membahas soal kuliner khas Sumbawa, Nusa Tenggara Barat.

Seperti setiap daerah di Indonesia, Sumbawa juga punya kuliner khas yang menggoda lidah. Sayang banget untuk dilewatkan. Salah satu kuliner Sumbawa tersebut adalah singang khas Sumbawa. Sebelumnya saya akan menceritakan mengenai perjalanan ke Sumbawa.

Setelah mengeksplor alam Sumbawa ke daerah-daerah yang lumayan dekat dan masih bisa dijangkau dalam kunjungan singkat, saya dan rombongan memutuskan untuk menutup perjalanan dengan makan-makan sebelum kembali ke Lombok dan mencari kuliner khas Sumbawa.

Loading...

Setelah dari Desa Mantar, kami langsung meluncur ke Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat. Menurut rekomendasi seorang teman akhirnya kami menuju ke salah satu lesehan yang menjual kuliner khas Sumbawa yang kami cari-cari, yaitu singang. Singang bisa dibilang merupakan salah satu kuliner khas Sumbawa yang cukup populer.

Singang merupakan masakan tradisional berbahan dasar ikan segar yang biasanya dijadikan sebagai lauk. Ikan segar yang dibumbui dengan berbagai macam rempah sehingga sekilas singang terlihat seperti ikan dengan kuah kuning. Sepintas singang pun mirip dengan gulai ikan karena kuahnya tadi.

Beberapa lama kemudian, pesanan pun datang. Di hadapan kami sudah ada kuliner khas Sumbawa, singang yang terlihat begitu begitu segar. Lihat saja dari paduan warnanya. Warna kuah kuning atau terkadang oranye berpadu dengan warna hijau cabe rawit. Nggak cuma warnanya yang segar, ternyata pas dicicipi rasa singang ini pun juga segar! Kuah singang terasa agak asam, tapi tetap enak.

Sebelumnya saya pernah mencoba memakan singang di Lombok yang dibuatkan oleh kakak ipar yang berasal dari Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat. Dari situlah pertama kali saya tahu singang adalah makanan khas Sumbawa dan juga pertama kali saya mencoba rasa dari singang.

Jika ingin menikmati kelezatan singang ikan di Sumbawa, kamu bisa mencoba untuk mampir ke tempat berikut ini.

1. Singang ikan di Pantai Goa.

Gambar Singang Ikan

Pengalaman kedua saya makan singang ini adalah di Pantai Goa. Pantai Goa merupakan salah satu tempat wisata kuliner yang menyediakan makanan khas Sumbawa, terutama singang. Kalau makan singang di pantai Goa ikannya besar-besar.

Di Pantai Goa pilihan ikannya beragam. Jadi pembeli bisa pilih mau pakai ikan apa. Umumnya ikan yang tersedia di sana adalah ikan laut. Sementara singang ikan yang saya makan di lesehan di Taliwang itu adalah ikan air tawar.

Meskipun sudah pernah mencoba makan singang di Lombok, menikmati kuliner langsung dari tempat asalnya punya sensasi tersendiri. Ada kepuasan dan kenikmatan yang berbeda.

2. Singang di Pusat Kuliner Taliwang.

Makan Lesehan di Pusat Kuliner Taliwang

Selain di Pantai Goa yang menjadi salah satu pusat kuliner, kamu juga bisa menemukan singang ini di salah satu lesehan di Taliwang, yaitu Lesehan Tanamira.

Lokasinya cukup mudah dijangkau. Untuk ke menuju ke Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat, kamu mesti ke Lombok terlebih dahulu dan menyebrang dari Lombok ke Pulau Sumbawa meggunakan kapal feri dari Pelabuhan Kayangan, Lombok Timur. Setelah itu barulah meluncur ke Taliwang.

Namun jika kamu nggak sabaran banget mau ke Taliwang untuk nyobain singang, berikut contekan info bahan dan cara membuat singang yang cukup sederhana.

Gambar Resep Singang Ikan Sederhana

Bahan-bahan:

• Ikan laut (bebas pakai ikan apa saja, sesuai selera, tapi disarankan untuk menggunakan ikan bandeng atau kakap)

• Bumbu halus secukupnya (kunyit, kemiri, cabe merah kecil/besar, garam, bawang merah)

• Bawang merah dan bawang putih

• Air asam jawa

• Penyedap rasa

Cara membuat:

• Bawang merah dan bawang putih harus ditumis terlebih dahulu sampai harum.

• Lalu masukkan bumbu halus (kunyit,kemiri,cabe merah keci/besar, garam, bawang merah) tumis sampai harum.

• Lalu masukkan air asam jawa secukupnya.

• Setelah mendidih, masukkan ikan yang sudah di bersihkan dan yang sudah dipotong sesuai selera.

• Kemudian tunggu sampai ikannya terlihat matang lalu diangkat. Singang siap dihidangkan dan siap disantap!

Itulah cerita wisata kuliner dari saya. Gimana, pesona kuliner khas Sumbawa cukup mantap, kan? Setelah singang, nanti bakal ada lagi makanan khas Sumbawa yang saya bagikan. Kalau kamu ingin mencoba sendiri rasain singang langsung dari daerah asalnya, yuk buruan ke Sumbawa!





Pilih Reaksi Kamu
  • Senang

    0%

  • Ngakak!

    0%

  • Wow!

    0%

  • Sedih

    0%

  • Marah

    0%

  • Love

    0%

Loading...

RECOMMENDED VIDEO

Wave white

Subscribe ke akun YouTube Brilio untuk tetap ter-update dengan konten kegemaran Milenial lainnya

-->
MORE
Wave red