Wajar jika manusia memiliki suasana hati yang berubah-ubah, apalagi ketika tertimpa sebuah masalah yang bisa membuat mood hancur seketika. Kalau mood sudah berantakan, rasanya melakukan kegiatan yang menyenangkan pun terasa berat.

Namun tenang saja, ternyata ada makanan yang bisa membangkitkan mood. Makanan ini cocok banget buat kamu yang sedang patah hati. Selain bisa menjadi teman galau, beberapa makanan ini juga sehat dan harganya pun tak terlalu mahal.

1. Cokelat.

Makanan satu ini mungkin sudah tidak asing lagi di telingamu. Cokelat memiliki rasa yang manis dan hampir disukai semua orang. Ternyata kandungan antioksidan pada cokelat dapat membuat otot-otot tubuh lebih rileks, tekanan darah menurun, dan sirkulasi darah menjadi lebih baik.

Mengonsumsi cokelat dengan kandungan gula dan susu yang rendah ternyata juga mampu meningkatkan hormon kebahagiaan dan pencegah depresi bernama serotonin, serta menghasilkan hormon pemblokir rasa sakit atau disebut juga endorfin.

2. Kuaci.

Meskipun tidak mengenyangkan, makanan satu ini sangat cocok untuk menemani waktu santai kamu. Selain itu, kuaci juga bisa menjadi camilan di saat mood sedang berantakan karena kaya akan zat peningkat hormon serotonin.

3. Almond.

Selain rasa gurih, kacang almond juga mengandung amino acid yang mampu memperbaiki suasana hatimu.

4. Sarden.

Sarden merupakan salah satu makanan pelengkap untuk dikonsumsi bersama nasi. Omega 3 dan omega 6 yang terkandung di dalamnya ternyata sangat baik untuk fungsi otak dan mood. Sehingga dengan sering mengonsumsinya pikiranmu akan lebih fokus serta mood menjadi lebih stabil.

5. Alpukat.

Siapa sih yang tidak tahu alpukat? Buah-buahan berwarna hijau ini rupanya mengandung zat folic acid yang mampu membuatmu lebih bersemangat dan energik. Jika kamu sedang suntuk akibat pekerjaan yang menumpuk, alpukat cocok untuk menemanimu di sela-sela aktivitas.

6. Buah Berry.

Strawberry, blueberry, dan raspberry dipercaya bisa memperbaiki mood karena adanya kandungan anthocyanidins dan anthocyanins, yakni nutrisi yang akan membantu mengurangi stres dan depresi. Selain itu, kandungan antioksidan di dalamnya juga mampu meningkatkan fungsi otak.

Sekarang sudah tahu, kan, makanan apa saja yang bisa membangkitkan mood kamu? Daripada galau sambil menahan lapar, lebih baik isi perut dengan makanan yang bisa membantu memulihkan suasana hatimu. Semoga bermanfaat!