Apakah kamu pernah makan ancang, pernah melihat atau mungkin mendengar? Ancang adalah makanan khas Madura. Camilan ini biasanya ditemui di acara pernikahan atau acara imtihanan. Yang pasti ancang mudah ditemukan di tempat ramai.

Namun seiring berkembangnya zaman dan kemajuan jajanan, makanan khas ini makin sulit ditemui saat ada acara besar sekalipun. Sehingga sulit sekali untuk kembali menikmati jajanan satu ini. Rasanya pun sudah mulai terlupakan.

Jajanan ancang memiliki rasa manis dan gurih. Hal ini karena ancang terbuat dari kacang tanah dan gula pasir. Rasa inilah yang menjadi ciri khasnya. Walaupun hanya terbuat dari gula dan kacang tanah, rasa manis yang dihasilkan tidak terlalu kuat dan masih bisa diterima oleh mulut.

Karena merindukan jajanan khas satu ini, saya meminta nenek untuk memberikan resep pengolahan ancang. Jika kamu memang belum pernah memakan jajanan ini, cobalah untuk membuat sendiri di rumah karena resepnya sangat mudah. Yuk, simak resepnya.

Bahan:

1/2 kg kacang tanah

1 kg gula pasir

Pewarna makanan (kalau bisa pakai warna merah biar cantik)

Proses pembuatan:

1. Masukkan 1 kg gula pasir ke dalam panci. Tambahkan pewarna makanan dan garam secukupnya lalu panaskan adonan di atas kompor sambil diaduk.

2. Ketika gula sudah agak sedikit mengental, masukkan kacang tanah yang sudah dikupas dan dibersihkan.

3. Aduk adonan hingga kacang dan gula menjadi satu. Setelah selesai bentuk adonan sesuai selera dan letakkan di atas nampan. Tunggu hingga dingin. Ancang pun siap dijadikan teman menonton film.

Dulu saya selalu menikmati ancang bersama teman. Sejak itu teman saya suka sekali acang. Bahkan terkadang dia pun membuat untuk keluarganya. Sekarang gilirankamu coba membuatnya.