×
Sign in

Hello There

Sign In to Brilio

Welcome to our Community Page, a place where you can create and share your content with rest of the world

  Connect with Facebook   Connect with Google
Inilah 4 manfaat mempunyai tanaman hias di kamar kos

0

Rumah

Inilah 4 manfaat mempunyai tanaman hias di kamar kos

Selain memperindah kamar kosmu, tanaman hias juga dapat memberikan manfaat lain bagi kesehatanmu lho.

Disclaimer

Artikel ini merupakan tulisan pembaca Brilio.net. Penggunaan konten milik pihak lain sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Silakan klik link ini untuk membaca syarat dan ketentuan creator.brilio.net. Jika keberatan dengan tulisan yang dimuat di Brilio Creator, silakan kontak redaksi melalui e-mail redaksi@brilio.net

Vira Ia

20 / 04 / 2020 12:10

Kamu punya tanaman hias di dalam kamar kos? Jika iya, selamat karena kamu sudah mendapatkan banyak manfaat dari tanaman hias tersebut.

Nah, buat yang belum punya, coba lihat manfaat apa saja yang bisa didapatkan kalau kamu punya tanaman hias di kamar kosmu.

1. Menurunkan stres.

Stress

Anak kos pasti ada banyak banget hal yang harus dipikirkan. Mulai dari bayar kos, uang makan sebulan, uang jajan, dan tugas kantor ataupun tugas kuliah yang menumpuk. Hal tersebut ujung-ujungnya bakalan bisa bikin kamu stres.

Loading...

Nah, di sini tanaman hias berguna untuk menurunkan stres dan tingkat depresi. Karena dengan merawat tanaman, kamu akan punya kepuasan tersendiri saat tanaman yang kamu rawat tumbuh dengan baik.

2. Memperindah kamar kos.

Inilah 4 manfaat mempunyai tanaman hias di kamar kos

Dengan adanya tanaman hias, kamar kos yang terlihat biasa aja bisa terlihat lebih segar. Nggak usah tanaman instagramable yang mahal, kamu bisa menggunakan tanaman hias biasa tapi dengan pot yang memiliki model atau warna unik.

3. Membuat kualitas udara jadi lebih baik.

Inilah 4 manfaat mempunyai tanaman hias di kamar kos

Dulu saat sekolah mungkin sering mendengar penjelasan guru kalau tanaman bisa menghasilkan oksigen dan menyerap karbondioksida. Nah, ternyata tanaman juga bisa menghilangkan polutan dan racun di udara sampai 87%. Tanaman lidah mertua dipercaya bisa menyerap racun dan radiasi berbahaya dari barang elektronik.

4. Meningkatkan kualitas tidur.

Inilah 4 manfaat mempunyai tanaman hias di kamar kos

Anak muda biasanya sering banget punya masalah tidur. Nah, dengan punya tanaman hias kamu bisa tidur lebih pulas. Itu karena oksigen yang dihasilkan tanaman bisa meningkatkan kualitas udara dan kenyamanan di dalam ruang.

Bagaimana? Gak mau coba punya tanaman hias di kamar kos?

 





Pilih Reaksi Kamu
  • Senang

    0%

  • Ngakak!

    0%

  • Wow!

    0%

  • Sedih

    0%

  • Marah

    0%

  • Love

    0%

Tags

Loading...

RECOMMENDED VIDEO

Wave white

Subscribe ke akun YouTube Brilio untuk tetap ter-update dengan konten kegemaran Milenial lainnya

-->
MORE
Wave red