Rumah adalah satu-satunya tujuan kita setelah lelah dengan kegiatan rutinitas sehari-hari. Sebuah rumah mampu menghadirkan 'kehangatan' sekaligus 'kesejukan' kepada keluarga yang hidup didalamnya.

Baru-baru ini kami menemukan rumah dengan desain arsitektur yang membuat penghuninya semakin tidak mau meninggalkan rumah.

Berikut rumah dengan desain terunik di dunia seperti dilansir dari trendhunter.com, Selasa (10/7).

1.The Guava House, Srilangka

Desain rumah unik yang jarang kita temukan di Indonesia

Lokasinya tersembunyi ditengah tengah perkebunan karet.Beratap jerami, rumah ini ditempatkan di puncak bukit, menghadap ke Pegunungan Ambuluwawa yang dikelilingi oleh sawah setempat. Rumah ini memiliki lima kamar tidur, lima kamar mandi, dan dapur terbuka. Terbuka sepenuhnya dan langsung terhubung dengan kolam renang membuatnya tampak sangat lega.

2.Vilela Florez's House, Brazil

Desain rumah unik yang jarang kita temukan di Indonesia Desain rumah unik yang jarang kita temukan di Indonesia

Perusahaan arsitektur Vilela Florez membangun rumah bambu bertingkat satu yang indah di pedesaan Brazil yang sangat cocok dengan lingkungan subur di sekitarnya. Eksterior luar yang bercorak 'Chevron' dengan tegas dipecah dan dibagi dengan tiang-tiang beton gelap, yang menciptakan estetika kontemporer.

3.The Melt House,Jepang

Desain rumah unik yang jarang kita temukan di Indonesia Desain rumah unik yang jarang kita temukan di Indonesia

Kantor Desain Arsitektur SAI baru-baru ini menyelesaikan Melt House, rumah keluarga di Osaka, Jepang .Tempat yang secara sempurna menggabungkan baik di outdoor maupun indoor. Walaupun berukuran minimalis, rumah ini mampu menyediakan tempat berkumpul keluarga yang terasa lega.

4. Casa La Roja, Chili

Desain rumah unik yang jarang kita temukan di Indonesia

Felipe Assadi Arquitectos mengerjakan desain dan konstruksi tempat tinggal terpencil yang menempati plot di San Jos de Maipo di Chili. Lokasi ini ditandai oleh lanskap yang subur dan pegunungan dan kepadatannya rendah. Oleh karena itu, privasi adalah properti kunci dari rumah ini.

5.Bach Family House,New Zealand

Desain rumah unik yang jarang kita temukan di Indonesia

Dirancang untuk menyerupai perkemahan klasik, Bach Family Houseyang dibuat oleh perusahaan lokal 'Cymon Allfrey Architects' adalah tempat peristirahatan pedesaan yang terletak di sebidang kecil tanah di Hanmer Springs.Rumah ini terdiri dari tiga kabin kayu yang semuanya diatur di sekitar teras tengah yang mewah yang berfungsi sebagai ruang tamu outdoor. Kabin terbesar memiliki ruang tamu, dapur, kamar tidur utama dan area berkegiatan.

Jadi, itulah 5 rumah dengan desain terunik. Terinspirasi untuk merenovasi rumahmu?