Bukan vampir Edward Cullen atau Goblin Kim Shin aja yang bikin para cewek mendadak halu buat jadi pasangan di dunia nyata. Tokoh pria di drama dan film berikut juga cocok layak dijadikan figur kekasih idaman. Siapa saja mereka? Berikut foto-foto dan ulasannya.

1.Mr. Darcy di Pride and Prejudice

Karakter cowok di 6 film ini layak jadi idola zaman now

Misterius, cool, terhormat dan menghormati wanita, punya sopan santun dan tata krama, smart, setia dan kaya raya. Kurang apa lagi? Wkwkwk. Untuk bisa mendapatkan laki-laki serupa Mr. Darcy, kamu perlu mengimbangi kecerdasannya, seperti Elizabeth Bennet.

2.Kapten Yoo Si Jin di Descendants of The Sun

Karakter cowok di 6 film ini layak jadi idola zaman now

Humoris, jago berantem, adorable, smart, rupawan, jiwa nasionalismenya tinggi. Negara aja dibela, apalagi kamu? Eaaaa. Punya kekasih seperti Kapten Yoo Si Jin perlu ke-strong-an yang ekstra, harus mandiri dan tidak manja seperti Dr. Kang Mo Yeon.

3.Detektif Konsultan si Sherlock Holmes

Karakter cowok di 6 film ini layak jadi idola zaman now

Rupawan, cerdas, down to earth, misterius, jago berantem tanpa menyakiti lawan, punya passionyang sangat ditekuni. Man with passion is sexy. Seperti Irine Adler, kamu harus mengimbangi kecerdikan laki-laki serupa Sherlock Holmes untuk bisa merebut perhatiannya.

4.Tony Stark di Iron Man

Karakter cowok di 6 film ini layak jadi idola zaman now

Cerdas, banyak duit, lumayan ganteng, punya passion, tekun, tapi tetep bisa sayang sama pasangannya. Mantap kan? Laki-laki seperti Tony Stark tidak butuh apapun selain perhatian dan kasih sayang. Kamu harus selalu ada seperti Pepper untuk menemani hari-hari membosankan lelaki serupa Tony agar dia tidak menggila diluar kendali.

5.Jaksa Noh Ji Wook di Suspicious Partner

Karakter cowok di 6 film ini layak jadi idola zaman now

Jaksa ganteng selain Noh Ji Wook ada Jeong Jae Chan (While Youre Sleeping), bedanya Jae Chan sshi agak nggak realistis karena punya kekuatan mimpi ajaib. Jaksa Noh Ji Wook yang manusia normal bisa tetep telaten dan bekerja keras menekuni profesinya. Walau harus terpaksa pindah profesi sementara, menjalani bidang yang tidak disukainya, Ji Wook sshi mampu membuktikan bahwa dia bisa mendapatkan jalannya kembali. Idaman banget kan? Jaksa itu sibuk, kamu harus penuh pengertian seperti Eun Bong Hee.

6.B.J. Habibie di Habibie Ainun

Karakter cowok di 6 film ini layak jadi idola zaman now

foto: berbagitips.co

Mencintai istri sepanjang hayat, setia, cerdas, pekerja keras, tekun, saleh, jiwa nasionalisme tinggi, figur ayah teladan untuk anak-anak dan anak-anak bangsa. Untuk mengantarkan lelakimu menjadi seperti B.J. Habibie, kamu harus menjadi perempuan hebat, dibalik lelaki hebat, seperti Hasri Ainun Habibie yang selalu ada jiwa dan raga, rela berkorban untuk selalu sedia mewujudkan mimpi keluarga.