Apakah kamu termasuk tim yang hanya merasa kaya ketika gajian hari pertama? Ataukah kamu adalah orang yang merasa gajian hanya kasih salam dan numpang lewat saja? Apa mungkin kamu sudah berniat menabung tapi susah untuk memulainya? Kalau jawabannya iya, mungkin kamu perlu menyimak beberapa tips hemat di bawah ini.

1. Challenge gaji.

Misalkan gajimu saat ini adalah tiga juta rupiah. Setelah menerima gaji, langsung deh kamu kurangi lima ratus ribu dan simpan di rekening yang tidak ada Mobile Banking-nya atau di koperasi karyawan, kemudian lupakan.

Berpura-puralah bahwa gaji yang kamu dapatkan adalah sebesar dua juta lima ratus dan kamu harus berupaya agar cukup memenuhi semua kebutuhan hidupmu. Percaya nggak percaya, kalau kamu niatkan nominal tersebut akan cukup sampai akhir bulan.

2. Manfaatkan diskon.

Mulailah kelola semua acara nonton bioskop, isi pulsa, jajan-jajan, makan di luar, beli token listrik, perawatan spa, dan lain sebagainya dengan memanfaatkan diskon dan voucher dari aplikasi dan promo kartu kredit yang bertebaran. Bisa juga sekalian tawarkan pada teman atau tetangga dan kamu jual lagi dengan harga normal.

3. Be creative.

Manfaatkan peluang yang terlihat di depan mata. Misalkan kamu setiap hari beli sarapan di jalan, maka sekalianlah buka jastip sarapan untuk teman-teman kantor. Atau beli kue dan makanan ringan untuk dijual kembali. Bisa juga open order makanan yang sudah kamu kuasai atau cara pembuatannya mudah dipelajari.

4. Gamesmenabung.

Buat games menabung dengan hunting uang sepuluh ribu atau dua puluh ribu baru yang masih licin kaku, kumpulkan dalam amplop dan tuliskan namamu di depan amplop tersebut. Bila sudah mencapai nominal tertentu yang kamu inginkan, tutup amplopnya dan simpan terpisah di beberapa tempat yang jarang kamu rapikan. Kalau sudah tanggal tua dan kamu temukan amplop berisi uang tersebut, niscaya kamu akan menemukan setitik kebahagiaan.

5. Belanja grosir.

Biasa belanja bulanan di mall atau swalayan dekat rumah? Nah, mulailah berbelanja di distributor online yang biasanya memberikan harga grosir. Selain untuk dipakai sendiri, bisa juga kamu tawarkan kepada tetangga dan teman dengan selisih harga yang lumayan.

Untuk para wanita pencinta skin care garis keras, nggak mau dong muka glowing tapi dompet kering. Manfaatkan kelihaian kamu mengobservasi distributor online untuk menghemat sekaligus bisa menjadi reseller dadakan.

Sebenarnya yang terpenting adalah tanamkan niat dan tekad di dalam hati untuk mulai berhemat dan menabung demi masa depan yang lebih nyaman. Jangan lupa setelah gajian utamakan terlebih dahulu membayar hutang, memberi orang tua, dan menyisihkan untuk bersedekah agar hidup kita semakin berkah.