Bogor yang sering disebut dengan Kota Hujan ini mempunyai banyak sekali kuliner dan tempat wisata. Tak hanya tempat wisata dan kulinernya saja yang banyak, tetapi Bogor juga mempunyai banyak tempat untuk nongkrong bersama teman-teman yang sangat Intagrammable.

Selain cafe yang Instagrammable, Bogor juga memilki pemandangan yang luar biasa dan mempunyai suasana yang asri. Bogor yang tidak jauh dari Kota Jakarta ini juga tidak mau kalah dalam menyajikan konsep-konsep cafeunik seperti yang ada di Jakarta loh.

Kira-kira, apa saja ya cafeunik yang ada di Kota Bogor? Yuk, simak ulasan berikut ini ya.

1. Kopi Nako Bogor.

5 Tempat nongkrong asyik di Bogor ini sayang buat dilewatkan

Kopi Nako Bogor yang berada di Jl. Pajajaran Indah V No.7, RT.01/RW.11, Baranangsiang ini mempunyai tempat yang sangat Instagrammable. Keunikan cafe ini adalah mempunyai atap kaca transparan sehingga cahaya yang masuk bagus untuk foto-foto.

Selain tempatnya yang Instagrammable, Kopi Nako Bogor juga punya berbagai macam minuman, mulai dari minuman coffee sampai yang non-coffee.Jadi untuk yang tidak suka kopi bisa memesan menu non-coffee ya.

Harga di Kopi Nako Bogor ini juga relatif murah, berkisar dari Rp19 ribu sampai Rp29 ribu.

2. Two Sories & Level 03.

5 Tempat nongkrong asyik di Bogor ini sayang buat dilewatkan

Tidakjauh dari Kopi Nako, cafe yang satu ini nggak kalah Instagrammable-nya. Two Stories ini berada di Jl. Pajajaran Indah V No.7, RT.01/RW.11, Baranangsiang.

Konsep dari cafeini juga unik. Banyak warna-warna earth tone yang bisa membuat kesan cozy untuk para pengunjungnya. Di cafe ini juga menyajikan makanan dan minuman yang unik.

Two Stories juga menyediakan area smoking dan non-smoking.Untuk area non-smoking ada di lantai pertama. Lalu untuk area smoking yaitu outdoor ada di lantai kedua.

Harga makanan dan minuman di sini berkisar antara Rp25 ribu sampai Rp139 ribu.

3. Kopi Daong.

5 Tempat nongkrong asyik di Bogor ini sayang buat dilewatkan

Kopi Daong ini berada di Pancawati, Caringin, Kabupaten Bogor yang mempunyaikonsep hutan. Di sini sangat cocok untuk kamu yang suka dengan alam. Kopi Daong juga mempunyai udara yang sangat sejuk. Jadi apabila ingin melepas penat yang ada di perkotaan, Kopi Daong ini sangat cocok dikunjungi. Suasana cafe juga dibuat senyaman mungkin dan di sini banyak sekali spot foto yang bagus. Makanan dan minuman yang ada di Kopi Daong ini juga bervariasi.

4. Anthology.

5 Tempat nongkrong asyik di Bogor ini sayang buat dilewatkan

Kopi Anthology ini berada di Komplek Danau Teratai, Jl. MH. Thamrin, RT.03/RW.08, Cijayanti. Cafeunik ini menyajikan pemandangan alam yang sangat indah dan asri. Cafe ini menyajikan pemandangan danau. Selain itu di cafe ini juga mempunyai spot foto yang banyak.

Cafe Anthology juga punya tempat yang cozy dan cocok untuk nongkrong santai bersama teman-teman, pacar, ataupun keluarga. Makanan dan minuman yang ada di sini juga bervariasi.

Harga di cafe ini mulai dari Rp16 ribu sampai Rp70 ribu.

5. Roofpark Cafe.

5 Tempat nongkrong asyik di Bogor ini sayang buat dilewatkan

Cafe yang terakhir yaitu Roofpark Cafe yang berada di Lt.3 RAJA FO Bogor, Jl. Raya Pajajaran No.3, RT.02/RW.04, Babakan. Cafe ini menyajikan konsep taman yang dihiasi oleh lampu-lampu.

Cafe ini memiliki suasana yang cozy dan juga mempunyai banyak spot foto bagus. Cafe ini menyajikan makanan dan minuman khas Indonesia, jadi sangat cocok untuk membawa keluarga makan malam di sini.

Harga menu di Roofpark Cafe ini mulai dari Rp20 ribu sampai Rp265 ribu.

Bagaimana, sudah tertarik untuk pergi ke Bogor? Itu dia lima rekomendasi tempat nongkrong di Bogor yang asyik, Instagrammable, dan unik. Jangan lupa kalau ke Bogor cobain mampie ke cafe-cafetersebut, ya. Happy holiday!