Ilmu pengetahuan selalu berkembang dari zaman ke zaman. Pasalnya manusia selalu memiliki rasa ingin tahu yang kuat dan juga selalu ingin belajar. Sebagian dari temuan dan ilmu pengetahuan itu sendiri adalah untuk merespons tuntutan kebutuhan manusia.

Sebuah temuan atau pengetahuan tentunya menjadi berita gembira. Tak ayal, mereka pun bakal berlomba-lomba mempublikasikannnya.

Tapi jangan salah, ternyata ada juga temuan yang diciptakan ini malah disembunyikan karena sangat berbahaya. Pasalnya jika temua itu diumumkan kepada khalayak maka dapat memicu terjadinya peperangan.

Berikut 5 penemuan berharga yang sangat rahasia dan tak akan pernah dipublikasikan selamanya.

1. Sel Berbahan Bakar air

5 Penemuan berharga yang sangat rahasia dan tak pernah dipublikasikan

Pertama kali ditemukan oleh Stanley Meyer. Ia berhasil mematenkan 9 paten terkait mobil tenaga airnya. Namun, ia justru dituntut oleh investornya atas tuduhan yang berat dan juga harus membayar 25.000 dolar Amerika.

Saat ia meninggal, para pendukungnya mengklaim kalau sebenarnya ia telah dibunuh oleh para korporasi minyak besar dunia, pembunuh bayaran Timur Tengah dan juga pemerintah Amerika Serikat agar penemuannya tidak bocor kehadapan publik dan menutupnya rapat-rapat.

2. Flexible Glass

5 Penemuan berharga yang sangat rahasia dan tak pernah dipublikasikan

Ditemukan oleh seorang investor pengrajin kesenian di zaman Kaisar Tiberius. Kabarnya seorang pengrajin yang menemukan teknik ini membuatkan mangkok untuk sang kaisar dari kaca yang fleksibel.

Saat sang kaisar dengan tidak sengaja menjatuhkannya ke lantai, mangkok tersebut hanya penyok dan dengan mudah pengrajin itu memperbaikinya dengan palu. Namun karena sang kaisar khawatir material tersebut akan menjatuhkan nilai emas dan perak, pengrajin itu pun di bunuh dengan cara dipenggal.

3. Batu Orgone

5 Penemuan berharga yang sangat rahasia dan tak pernah dipublikasikan

Menurut reich batu ini adalah bentuk dari energi yang dinyatakan sebagai gaya bioenergenetic univercal yang mampu menghasilkan energi kehidupan dan bisa digunakan untuk terapi.

Perangkat penghasil orgone sendiri terdiri dari kombinasi kayu, besi, dan material organik. Tetapi sayang akhirnya batu ini harus dimusnahkan karena FDA mengajukan protes akibat riset mengenai orgone yang banyak tidak di setujui oleh ilmuwan lainnya.

4. Perangkat antigravitasi

5 Penemuan berharga yang sangat rahasia dan tak pernah dipublikasikan

Thomas Townsend Brown selaku penemu perangkat antigravitasi, berhasil membuat kagum amatir di seluruh dunia. Tahun 1956, interavia, sebuah publikasi penerbangan memberitakan bahwa Brown berhasil membuat progres yang substansial dalam riset propulsi elektrogravitasi. Brown juga berpendapat kalau penemuannya ini dapat menjelaskan mekanisme cara kerja dari 'piring terbang'.

5. Chronovisor

5 Penemuan berharga yang sangat rahasia dan tak pernah dipublikasikan

Memang kedengarannya aneh dengan mesin lintas waktu. Namun, Pellegrina Ernetti, mengklaim berhasil membuat perangkat yang dapat melihat lintas waktu. Ia juga dikabarkan dapat melihat kejadian-kejadian yang pernah terjadi di masa lampau. Pasaslnya energi dan suara yang dihasilkan oleh suatu objek tersimpan di dalam lingkungannya.

Akan tetapi sebelum kematiannya pada tahun 1994, Ernetti mengatakan kalau ia dan semua yang terlibat dengan penelitiannya itu menghadiri sebuah pertemuan yang ada di Vatikan, di mana mesin chronovisor tersebut dimusnahkan.