Setiap tim sepak bola biasanya memiliki supporter sendiri. Mereka pasti punya alasan mengapa menyukai salah satu tim sepak bola tersebut. Tentunya ada beberapa alasan yang membuat mereka mengidolakan tim kesebelasan itu.

5 Klub Liga 1 Indonesia ini punya followers terbanyak di Instagram

Sebut saja salah satunya adalah prestasi. Semua tim yang ada di Liga 1 Indonesia adalah tim terbaik. Karena sebelum mereka masuk di Liga Utama, tim kesebelasan itu akan mulai berlaga di liga dasar seperti Liga 2 dan 3. Sampai pada akhirnya posisi pemenang dan Runner - Up akan berpindah memasuki Liga Utama.

Disinilah kemampuan dan kualitas tim diuji. Setelah melewati kedua Liga, seperti Liga 2 dan 3. Tim tersebut memang pantas dikatakan sebagai tim terbaik. Karena hanyalah pemenang Liga dan posisi kedualah yang bisa melanjutkan kiprahnya bersama tim terbaik lainnya di Liga Utama.

Jelas prestasi menjadi salah satu yang menarik perhatian para penggemarnya. Selain sebagai tolok ukur kualitas tim juga bisa membuat para penggemarnya bertambah banyak. Maka dari itu tidak perlu heran jika tim sekelas papan atas seperti Persib Bandung, Persija Jakarta, Arema FC, Persipura dan masih banyak lagi yang lainnya, memiliki jumlah followers Instagram terbanyak.

Berikut ini adalah beberapa Klub Liga 1 Indonesia yang mempunyaifollowers terbanyak di Instagram.

1. Persib Bandung dengan followers mencapai 4,1 jutaan.

2. Persija Jakarta ada 2,5 jutaan followers.

3. Persebaya memiliki sebanyak 1,7 jutaan followers.

4. Arema FC dengan jumlah 1,3 jutaan followers.

5. Bali United memiliki 947.000 orang followers.

Itulah beberapa tim kesebelasan Liga 1 Indonesia yang memiliki penggemar atau followers Instagram dengan jumlah terbanyak.