Meningkatnya jumlah gamers di kalangan remaja hingga anak-anak secara tidak langsung menunjukkan bahwa kecanduan bermain gadget sudah dialami oleh sebagian besar remaja dan anak-anak Indonesia. Sayangnya hingga kini masih belum banyak orang tua yang memperhatikan akan seriusnya dampak buruk untuk kesehatan anaknya karena terlalu sering bermain gadget. Para orang tua harus tahu apa saja dampak bagi kesehatan anak yang terlalu sering menggunakan gadget. Simak di sini, 4 penyakit yang dapat dialami anak yang kecanduan gadget.

1. Obesitas.

Obesitas merupakan penyakit yang paling sering dialami oleh anak yang kecanduan bermain gadget. Hal ini disebabkan tubuh tidak aktif bergerak selama anak berada di depan layar gadget untuk bermain game, belanja online, ataupun bekerja sambil mengunyah makanan. Padahal tubuh manusia membutuhkan minimal 20 menit untuk berjalan kaki setiap harinya.

2. Menyebakan mata katarak hingga juling.

Gelombang elektromagnetik yang dihasilkangadget dapat menyebabkan pemanasan pada jaringan tubuh. Efek panas yang dikeluarkan gadget saat digunakan di dekat wajah dan kepala anak, apalagi dilakukan dalam jangka waktu lama atau berlebihan bisa menyebabkan katarak pada kornea mata anak.

Tak hanya itu, ternyata kecanduan gadget juga menyebabkan mata anak menjadi juling. Menggunakan gadget secara berlebihan dapat membuat penglihatan kedua mata tidak tertuju pada satu objek. Satu mata fokus pada satu obyek sedangkan mata yang lain dapat bergulir ke arah dalam, luar, atas, atau bawah. Hal ini bisa saja terjadi kepada mata sang anak yang terus-menerus bermain gadget.

3. Autisme.

Penyakit ini tergolong penyakit yang cukup membahayakan yang disebakan oleh gadget. Seperti kasus yang terjadi di Bondowoso beberapa waktu yang lalu adalah bukti nyata bahwa kecanduan akut terhadap gadget ternyata bisa mengarah ke sakit jiwa. Berdasarkan beberapa penelitian telah disimpulkan bahwa penggunaan gadget secara berlebihan pada anak-anak akan memicu tingkat depresi, autisme, gangguan bipolar, hingga gangguan perilaku.

4. Kanker Otak.

Yang terakhir adalah kanker otak. Penyakit ini termasuk jenis penyakit mematikan yang bisa saja disebakan oleh penggunaan gadget yang berlebihan. Otak manusia memiliki kemampuan untuk membuang kelebihan panas melalui sirkulasi darah. Efek panas ini akan meningkat jika Glitzy membiarkan gadget dalam keadaan di-charge semalaman atau ditinggal tidur. Belum lagi penggunaan gadget dalam intensitas tinggi bisa meningkatkan risiko Glioma yang mengakibatkan penyakit kanker otak.

Itulah keempat penyakit yang bisa saja dialami anak karena kurangnya pengawasan orang tua yang membiarkan si anak sibuk dengan gadgetnya dalam waktu yang lama. Bagi para orang tua, yuk perhatikan lagi durasi anak bermain gadget demi kesehatan sang buah hati!