Brilio.net - Sebagai seorang MUA, kamu harus siap merias wajah klien yang tentu kondisinya berbeda-beda. Ada klien yang wajahnya normal, mulus, berjerawat, punya kulit sensitif, atau kondisi lain yang membuat proses makeup mungkin jadi menantang dari biasanya.

Apalagi jika makeup yang dipakai untuk nikahan, di mana wajah pengantin sebisa mungkin dibuat cantik paripurna dengan look yang bisa dibuat. Kekurangan yang ada pada wajah paling tidak bisa disamarkan agar pengantin tidak kecewa di hari istimewa itu.

Sebagai contoh kasus, ketika MUA harus merias calon pengantin dengan wajah berjerawat. Maka MUA akan mengeluarkan segala teknik agar breakout pada wajah tersebut tertutup dengan baik. Begitu juga dengan pengantin yang satu ini, alih-alih jerawat, MUA dihadapkan dengan wajah klien yang ternyata memiliki bentit di bawah mata.

Brilio.net melansir dari akun TikTok @dessywedding pada Selasa (11/7), seorang wanita dalam video akan dimakeup menjadi pengantin Sunda lengkap dengan aksesori.

makeup pengantin bintitan © TikTok

foto: TikTok/@dessywedding

Kalau dilihat sekilas, wajah wanita ini tampak normal dengan sedikit jerawat yang masih bisa disamarkan. Tapi jika diperhatikan lebih dekat, kamu akan melihat ada bintit cukup besar di bagian bawah mata sebelah kanan.