Cara membuat plot twist.

Arti plot twist © 2022 berbagai sumber

foto: freepik.com

Berikut ini yang perlu kamu ketahui cara membuat plot twist, antara lain:

1. Bunuh karakter yang terlihat penting.

Biasanya pembaca, penonton, atau pendengar akan menganggap satu atau lebih tokoh penting dalam sebuah cerita. Maka penulis dapat membuat plot twist dengan membuat tokoh tersebut terlihat penting sampai setengah bagian. Kemudian ciptakan peristiwa tak terduga, seperti tokoh tersebut mati, masuk penjara, atau lainnya sehingga penonton akan merasa penasaran dan bertanya-tanya.

2. Membiarkan karakter dalam cerita menemukan alur cerita secara organik.

Teknik ini dapat menjadi alternatif dalam menuliskan cerita daripada menggunakan teknik narasi. Misalnya membuat satu tokoh mengungkapkan fakta bahwa dia bukan orang yang selama ini diduga atau diprediksi audien menyandang satu karakter tertentu.

3. Tinggalkan karakter yang terlihat minor.

Teknik ini menekankan pada karakter tokoh yang tidak dianggap penting. Namun, ternyata sangat berperan atau mengambil kendali pada jalannya cerita. Misalnya, satu tokoh yang tidak dianggap penting, tetapi ternyata ia yang memegang rahasia atau menjadi kunci dari alur cerita.

4. Ciptakan kejadian besar untuk mengakhiri twist.

Teknik ini menekankan pada penciptaan kejadian besar dan tidak terduga di akhir alur cerita. Misalnya buatlah alur cerita yang tidak menyelesaikan klimaks atau akhir cerita saat itu juga. Namun, buatlah cerita tersebut memiliki konsekuensi ke depan karena masalah akan diselesaikan oleh tokoh protagonis. Dengan begitu, cerita akan menjadi semakin menarik. Lalu, penonton, pembaca, atau pendengar akan mengikuti cerita sampai akhir dan tidak merasa bosan.

5. Pastikan menciptakan alur cerita yang berhasil.

Alur cerita harus dirancang dengan matang sehingga ketika eksekusi berlangsung akan menghasilkan alur yang jelas dan menarik perhatian pembaca, penonton, atau pendengar. Akan lebih baik jika mempersiapkan rencana cadangan sebagai antisipasi ketika dirasa alur yang telah ditulis tidak cocok atau kurang.